x

Kalahkan 76ers, Celtics Tantang Cavaliers di Final

Kamis, 10 Mei 2018 15:35 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Boston Celtics v Philadelphia

Boston Celtics berhasil mendapatkan satu tempat di final NBA Wilayah Timur pada musim ini. Keberhasilan tersebut didapatkan Boston Celtics setelah menumbangkan Philadelphia 76ers di babak semifinal wilayah timur dengan agregat 4-1.

Bermain di TD Garden, Celtics, tim tuan rumah mampu menumbangkan tim tamu dengan skor tipis 114-112 pada game kelima. Pertaruangan sengit memang telah terjadi pada kuarter pertama, di mana kedua tim menyelesaikan laga dengan skor 25-24 untuk keunggulan Celtics.

Celtics sendiri memang mendominasi di setiap kuarternya. Terbukti, mereka mampu menyudahi tiga dari empat kuarter dengan keunggulan. Sedangkan Philadelphia hanya mampu mengguli lawannya pada kuarter tiga.

Baca Juga

1. Hadapi Cleveland di Final

LeBron James dengan dengan DeMar DeRozan untuk merebut bola.

Hasil tersebut pun membuat Boston Celtics harus menghadapi Cleveland Cavaliers, yang lebih dulu memastikan diri di partai puncak NBA Wilayah Timur musim ini.

Cleveland Cavaliers sendiri mendapatkan tiket di final usai mengalahkan Toronto Raptors di babak semifinal denga agregat 4-0. Tak tanggung-tanggung, Cleveland tak membiatkan lawannya untuk menyentuh angka 100 pada laga itu.

Toronto Raptors hanya mampu mengumpulkan angka 93 sepanjang pertandingan. Sementara itu, Cleveland mampu membukukan 128 angka. Selisih 35 angka ini membuat Cleveland semakin percaya diri menghadapi Boston di partai final.


2. Pertemuan Kedua Tim

Boston Celtics vs Cleveland Cavaliers.

Dalam lima pertemuan terkahir yang dijalani kedua tim, Cavaliers lebih diunggulkan. Pasalnya, Cavaliers mampu mengalahkan Celtics sebanyak empat kali dalam lima pertandingan terakhirnya.

Sementara itu, Boston hanya mampu mencuri satu kemenangan pada awal tahun ini. Kendati demikian, bukan berarti Celtics akan menyerah begitu saja. Mereka tentunya memiliki ambisi besar pada musim ini.


3. Final Wilayah Barat

Bola tembakan Klay Thompson (kiri) berusaha dihalau pemain New Orleans Pelicans, E'Twaun Moore.

Sedangkan di final Wilayah Barat, pertandingan seru juga tersaji di mana Houston Rockets dan Golden State Wariors dipertemukan. Kedua tim tersebut sama-sama mengalahkan lawannya dengan agregat 4-1 di babak semifinal.

Warriors sendiri memiliki ambisi besar untuk mendapatkan gelar NBA secara beruntun. Seperti yang diketahui sebelumnya, Golden State mampu meraih gelar NBA musim lalu usai mengalahkan Cleveland dengan agregat 4-1.

Pada musim ini pun bisa saja final NBA 2017 lalu akan terulang kembali jika Warriors dan Cavaliers mampu memenangkan pertandingan di wilayahnya masing-masing.

NBACleveland CavaliersPhiladelphia 76ersGolden State WarriorsBoston CelticsNBA Playoffs

Berita Terkini