x

Gabung Lakers, LeBron Disambut Terminator

Rabu, 4 Juli 2018 13:29 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
LeBron James dengan jersey LA Lakers.

Kepindahan bintang NBA, Lebron James dari Cleaveland Cavaliers menuju Los Angeles Lakers benar-benar mengejutkan. Seluruh dunia dapat dipastikan membicarakan mengenai keputusannya.

LeBron dikabarkan menandatangani kontrak bersama Lakers hingga empat tahun kedepan dengan nilai kontrak sebesar 154 juta US Dollar, atau sekitar Rp2,2 triliun.


1. Disambut Terminator

Arnold Schwarzenegger memuji keputusan LeBron yang pindah ke LA Lakers.

Sambutan yang diterima LeBron tidak pernah ada habisnya. Dimulai dari pesepakbola Zlatan Ibrahimovic, legenda Lakers dan NBA, Kobe Bryant, hingga yang terbaru datangnya sambutan hangat dari aktor yang terkenal di film Terminator, Arnold Schwarzenegger.

Baca Juga

Melalui akun media sosial Instagramnya, mantan gubernur California itu membuat sebuah video yang berisi sambutan serta dukungannya kepada LeBron.

"Ini sangat menarik bahwa Anda datang ke kota bintang, dan Anda tidak diragukan lagi akan menjadi bintang terbesar dari semuanya, di lapangan dan di luar lapangan," ungkap Arnold.

"Saya menyukainya," tambahnya singkat.


2. Sudah Akrab

LeBron James, bintang baru LA Lakers.

Ternyata apa yang dilakukan Arnold kepada LeBron bukanlah sambutan yang hanya sekadar ikut-ikutan. Baik Arnold dan LeBron sudah akrab sejak awal tahun.

Arnold pernah memberikan selamat kepada LeBron ketika raja NBA itu berhasil mencetak 30.00 poin sepanjang karirnya.

Selain itu LeBron juga pernah memberikan semua penghasilannya dari pertandingan NBA All-Star 2018 ke sebuah organisasi nirlaba yang membantu anak-anak di sekolah-sekolah berpenghasilan rendah yakni Yayasan After School All-Stars, yang didirikan oleh Arnold Schwarzenegger.

Berikut Tim-tim yang Telah Lolos ke Perempatfinal Piala Dunia 2018:

Ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Penulis: Dimas Ramadhan

NBALeBron JamesLos Angeles LakersArnold Schwarzenegger

Berita Terkini