x

Strategi Lancar, Bank BPD DIY Bima Perkasa Sukses Tekuk Bogor Siliwangi

Jumat, 30 November 2018 19:32 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
Dua pemain Bogor Siliwangi menggendeng pemain pemain Bank BPD DIY Bima Perkasa Jogja tengah membawa bola

INDOSPORT.COM – Ajang liga bola basket teratas Indonesia, Indonesia Basketball League (IBL) musim 2018/2019 sudah resmi bergulir. Pada laga pembuka hari Jumat (30/11/18), Bank BPD DIY Bima Perkasa sukses menekuk Bogor Siliwangi dengan skor 67-52 di GOR Sahabat Semarang.

Pelatih Bima Perkasa, Raoul Miguel Hadinoto mengungkapkan meskipun telat panas di babak pertama, kemudian di babak kedua, tim asuhannya sukses menerapkan strategi yang sudah ia pikirkan sebelumnya.

Dia juga mengatakan bahwa pada babak pertama pasukannya diminta untuk meminimalisir turn over, maka dari itu mereka harus diminta bertahan.

Baca Juga

Selain itu, pelatih Bima Perkasa juga mengatakan kekurangan timnya yang kerap melakukan kesalahan “missing link” oleh salah satu pemainnya, David Atkinson.

“Kami fokus pada defense, kami menjalankan game plan. Babak pertama mungkin agak lambat namun di babak kedua anak anak atau on track,” kata Hadinoto.

Missing link kami selama ini ditemukan pada David. Kami memang butuh big man yang juga bisa bermain di luar,” jelasnya


1. Persiapan Fisik Jadi Faktor

Situasi pertandingan Bank BPD DIY Bima Perkasa Jogja melawan Bogor Siliwangi

David juga mengaku bahwa permainannya hari ini sedikit lambat, tapi adaptasinya dengan tim mulai berjalan dengan baik untuk dirinya sendiri.

“Hari ini saya agak lambat. Sejauh ini adaptasi dengan tim berjalan bagus,” kata pemain tersebut.

Sementara itu, pelatih Bogor Siliwangi, Paul Mario Watulingas mengaku bahwa tim asuhannya kalah dalam hal rebound. Bukan hanya itu, mereka juga mengaku bahwa persiapan fisik pasukannya menjadi faktor kalahnya mereka oleh Bima Perkasa.

“Lawan banyak mencetak angka dari second chance, sejak uji coba anak-anak selalu menurun di babak kedua, sejak uji coba anak-anak selalu menurun di babak kedua,” kata Mario.

Baca Juga

Pemain bintang mereka, Martavious Irving mengatakan meskipun bermaterikan pemain muda, dia juga menginginkan timnya untuk bermain lebih baik di pertandingan selanjutnya.

“Ini tim muda. Pertandingan berikut harus lebih baik,” kata Irving.

Penulis: Abdullah Saputra

Ikuti Terus Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM

Indonesian Basketball League (IBL)IBLBima Perkasa YogyakartaBogor Siliwangi

Berita Terkini