x

Hasil Pertandingan NBA Playoffs 2019: Curry Mengamuk, Warriors Bantai Clippers

Minggu, 14 April 2019 13:45 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Pemain megabintang Golden State Warriors, Stephen Curry tampil impresif saat melawan LA Clippers di Oracle Arena.

INDOSPORT.COM - Pemain megabintang Golden State Warriors, Stephen Curry mampu tampil trengginas kala membela timnya melawan LA Clippers di game pertama NBA Playoffs 2019 dengan skor telak 121-104.

Bermain di hadapan pendukung sendiri di Oracle Arena, Warriors langsung mendominasi jalannya pertandingan sejak tip off kuarter pertama.

Tanpa ampun, Clippers benar-benar dibuat bermain bertahan dan beberapa kali melakukan kesalahan yang mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Warriors yang menutup kemenangan di kuarter satu dengan skor 36-27.

Baca Juga

Memasuki pertengahan kuarter kedua, tim tamu mulai panas dan bisa memberikan tekanan untuk tuan rumah, namun beruntung tuan rumah tak menyerah dan menutup paruh babak pertama dengan skor 69-56.

Usai turun minum, Warriors sempat dikejutkan dengan permainan cepat dari Clippers yang mengandalkan Montrelz Harrell. Namun sayangnya, permainan Curry dalam laga tersebut sedang berada dalam performa terbaiknya.

Berkali-kali pebasket yang berposisi sebagai point guard ini mampu mencetak angka dan membuat Warriors unggul hingga buzzer berbunyi di kuarter empat dengan skor 121-104. Curry mencatatkan double-double dengan mencetak 38 points dan 15 rebounds, sementara Harrell mengemas 26 points.

Baca Juga

Hasil ini membuat Warriors unggul 1-0 atas Clippers, artinya mereka membutuhkan 3 kemenangan lagi untuk memastikan diri melaju ke semifinal wilayah Barat.

Berikut hasil pertandingan NBA Playoffs 2019 hari ini:

Philadelphia 76ers 102 (0) – (1) 111 Brooklyn Nets

Toronto Raptors 101 (0) – (1) 104 Orlando Magic

Golden State Warriors 121 (1) – (0) 104 LA Clippers

Denver Nuggets 96 (0) – (1) 101 San Antonio Spurs

Ikuti terus Berita Olahraga Basket NBA dan Berita Sepak Bola di INDOSPORT.COM

NBALos Angeles ClippersStephen CurryGolden State WarriorsNBA PlayoffsBerita OlahragaBerita Sport

Berita Terkini