x

Rekap Hasil NBA Hari Ini: Miami Heat Gasak Bulls, Brooklyn Nets Masih Inkonsisten

Selasa, 1 Maret 2022 14:29 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
Tony Bradley berusaha menggagalkan aksi Omar Yurtseven (77) yang tengah membawa bola. FOTO: Reuters/Rhona Wise-USA TODAY Sports

INDOSPORT.COM – Berikut ini hasil pertandingan NBA 2021-2022, Selasa (01/03/22) WIB di mana Miami Heat berhasil menggasak Chicago Bulls dan Brooklyn Nets tunjukkan inkonsisten.

Duel papan atas terjadi di Eastern Conference atau Wilayah Timur saat tim peringkat pertama, Miami Heat menjamu tim peringkat kedua, Chicago Bulls di FTX Arena.

Dalam duel ini, Heat mampu meraih kemenangan meyakinkan atas Bulls dengan skor 112-99. Dominasi tuan rumah atas tamunya itu sendiri telah ditunjukkan sejak paruh pertama.

Baca Juga
Baca Juga

Nama Tyler Herro dan Gabe Vincent menjadi penyumbang poin terbanyak bagi Heat dengan masing-masing 20 poin. Raihan dua digit poin keduanya mampu diikuti oleh tiga roster lainnya seperti Jimmy Butler, Bam Adebayo, dan Max Strus.

Maka, Miami Heat pun kian kokoh di puncak Eastern Conference dengan rekor 41-21. Rekor ini diyakini sulit digapai Chicago Bulls dengan jumlah Regular Season yang ada.

Di pertandingan lainnya, Brooklyn Nets nampak masih belum menemukan konsistensi permainan usai dibabat oleh tamu dari utara, Toronto Raptors.

Baca Juga
Baca Juga

Juara NBA 2019 itu mampu meraih kemenangan dengan skor Blow Out yakni 133-97 saat bertandang ke Barclays Center, New York.

Scottie Barnes menjadi bintang bagi Raptors dengan sumbangsih Double-Double berkat 28 poin dan 16 rebound yang ia buat.

Sedangkan dari Brooklyn Nets, absennya Kyrie Irving dan Kevin Durant benar-benar memberikan pengaruh besar, di mana hanya LaMarcus Aldridge yang menjadi penyumbang poin terbanyak dengan 15 poin saja.


1. Hasil NBA Hari Ini

Pemain Toronto Raptors Yuta Watanabe (18) membawa bola dan dalam tekanan pemain Brooklyn Nets Cam Thomas (24). FOTO: Reuters/Brad Penner-USA TODAY Sports

Hasil lengkap NBA 2021-2022, Selasa (01/03/22) siang WIB:

NBAMiami HeatChicago BullsBrooklyn NetsBerita Basket

Berita Terkini