x

Rekap Hasil Playoff MDL Indonesia Season 3: ONIC dan Alter Ego Tersingkir

Sabtu, 24 April 2021 21:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil

INDOSPORT.COM - Berikut adalah rekap hasil pertandingan babak playoff MDL Indonesia Season 3 hari kedua, Sabtu (24/04/21). 

Babak playoff Mobile Legends Development League (MDL) Indonesia Season 3 yang digelar secara online telah menyelesaikan tiga pertandingan seru pada hari kedua ini.

Setelah sebelumnya Dewa United Esports, Bigetron Bravo dan RRQ Sena tersingkir di hari pertama, babak playoff hari kedua tak kalah dramatis. Tim kuat Alter Ego X harus tersingkir dalam perebutan tahta juara.

Baca Juga
Baca Juga

Buat kamu yang penasaran seperti apa jalannya babak playoff MDL Indonesia Season 3 hari kedua, berikut ulasan selengkapnya.

Match 1

ONIC Prodigy sukses memulangkan Bigetron Bravo di hari pertama. Kali ini, mereka bersua tim kuat, Victim Esports, yang notabene ialah sang juara MDL Indonesia Season pertama.

Melihat klasemen akhir regular season, ONIC Prodigy finis di peringkat ketujuh, satu level di bawah Victim Esports. Artinya, kedua tim ini boleh dikatakan memiliki kekuatan yang setara, walaupun berada di papan tengah.

Dengan semangat tinggi, ONIC Prodigy juga mengusung misi untuk memulangkan Victim Esports. SIR ft Lans dkk bisa unggul di game pertama, namun akhirnya mereka ditahan imbang Victim Esports dengan skor 1-1.

Pada game terakhir, Victim Esports tidak mengambil first pick, namun mereka bisa mencari counter yang tepat untuk deretan hero ONIC. Hayabusa milik Speechless juga bisa mengawal Victim hingga late game.

Baca Juga
Baca Juga

Dengan demikian, Victim Esports berhasil menyingkirkan ONIC Prodigy dan melaju ke babak berikutnya. Mereka telah ditunggu lawan yang lebih tangguh, Red Bull Rebellion.


1. Match 2

Tim VICTIM Esports

Kali ini, giliran Kings Esports yang unjuk kualitas setelah menumbangkan Dewa United Esports di playoff hari pertama. Kemenangan ini rupanya berlanjut saat Ravicy dkk bersua Alter Ego X di hari kedua.

Kings Esports tampil perkasa, meski Alter Ego secara statistik ada di atas mereka, dan baru saja merekrut pelatih berkualitas, yaitu Fadhil 'Rave'. Lagi-lagi, strategi yang dipakai Kings ialah menghadirkan hero Counter.

Lewat combo Roger dan Chou, didukung oleh Lunox dan Uranus, membuat King Esports bisa membawa ke late game, kemudian menaklukkan Alter Ego X di menit ke-18.

Sementara di game kedua, King Esports relatif lebih cepat menundukkan Alter Ego, hanya dalam waktu 12 menit. Dengan ini, Violencee dkk makin percaya diri melaju ke babak semifinal, meladeni Siren Esports.

Match 3

Victim Esports tidak kendor saat menjajal tim kuat Red Bull Rebellion. Sama seperti King Esports, mereka mengandalkan duet Lunox dan Uranus, tapi junglernya cukup mendobrak, yaitu Granger dan Claude.

Lewat satu momentum dari FeLz, Victim Esports berhasil menaklukkan tim Red Bull Rebellion dalam kurun waktu 12 menit saja. Namun, keberuntungan nampaknya tidak berpihak pada mereka di game kedua.

Red Bull Rebellion mengandalkan duet Bruno dan Rafaela, membuat Victim Esports harus meng-counter dengan Diggie Feeder dan Chang'e. Namun, mereka kesulitan mencari gold dan akhirnya takluk dengan skor 35-1.

Dewi Fortuna akhirnya kembali menaungi Victim Esports. Lewat pick hero non-meta seperti Khufra dan Lapu-Lapu, BayMax dkk berhasil menumbangkan Red Bull Rebellion dengan skor 17-3, dalam waktu 12 menit.

Dengan demikian, Victim Esports bakal berhadapan dengan EVOS Icon di babak semifinal, Minggu (25/04/21) besok, dan berpeluang mengangkat trofi juara lagi.

Berikut rekap hasil playoff MDL Indonesia Season 3 hari ini, Sabtu (24/04/21):

Victim Esports 2-1 ONIC Prodigy
Alter Ego X 0-2 Kings Esports
Red Bull Rebellion 1-2 Victim Esports
 

eSportsONIC EsportsBerita eSportsAlter EgoMobile Legends Development League (MDL) Indonesia

Berita Terkini