x

Dari Rashford sampai Alvarez, 5 Rekomendasi Pemain FPL Gameweek 6

Sabtu, 23 September 2023 14:45 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Anda yang masih bingung menentukan tim Fantasy Premier League (FPL) untuk gameweek 6 yang deadline transfernya adalah hari ini, Sabtu (23/09/23), jangan cemas. (Foto: REUTERS/David Klein)

INDOSPORT.COM - Anda yang masih bingung menentukan tim Fantasy Premier League (FPL) untuk gameweek 6 yang deadline transfernya adalah hari ini, Sabtu (23/09/23), jangan cemas.

Berikut rekomendasi sejumlah pemain yang kami prediksi akan jadi bintang dari Liga Inggris (Premier League) pekan ini.

Baca Juga

Beberapa partai di gameweek 6 menyajikan banyak opsi lumbung poin mengingat para tim promosi harus bertemu dengan mereka yang difavoritkan untuk bersaing demi trofi.

Manchester City vs Nottingham Forest, Burnley vs Manchester United, dan Sheffield United vs Newcastle United adalah pertandingan yang dimaksud dan anda bisa menurunkan skuad berdasarkan ketiganya.

Namun jika ingin tuntunan yang lebih intensif, lima pemain berikut ini bisa anda beli sebelum deadline transfe pada jam 17.00 WIB.

1. Marcus Rashford (Manchester United)

Memang benar jika Manchester United saat ini tengah merasakan krisis performa buruk dan Marcus Rashford sendiri juga baru punya masing-masing satu gol dan assist di Liga Inggris 2023/2024 namun mungkin sekarang saat yang tepat untuk memasang sang pemain di tim anda.

Tiga kekalahan beruntun yang diderita oleh The Red Devils jelas bukan pertanda baik namun ini justru bisa jadi alasan kenapa partai vs Burley harus menjadi batu loncatan bangkit.

Baca Juga

Tidak ada pemain Manchester United yang memiliki angka harapan gol (xG) setinggi Rashford dengan 2,41 dari lima penampilan sejauh ini. Angka harapan assist-nya (xA) pun tidak buruk di 0,52.

Meski kini sudah harus berbagi peluang dengan Rasmus Hojlund, namun dapat dipastikan Rashford masih akan jadi ancaman terbesar dari lini serang Manchester United terutama bila dipasang di sayap kiri.

2. Mark Flekken (Brentford)

Bila anda ingin memiliki kiper murah sebagai pilihan semetara saat David Raya dan Aaron Ramsdale (Arsenal) harus menghadapi derby sulit kontra Tottenham Hotspur begitu juga dengan Alisson Becker (Liverpool) dan Alphonse Areola (West Ham) yang berhadapan satu sama lain, Mark Flekken bisa jadi solusi.

Brentford hanya akan menghadapi Everton di gameweek 6, tim yang sudah lima kali ompong alias gagal bikin gol di empat laga Liga Inggris 2023/2024.

Tren ini sudah terlihat sejak musim lalu dengan adanya 18 gol saja dalam laga away. Maka dari itu Flekken yang cuma dibanderol £4.5 dan akan bermain di kandang boleh sangat diperhitungkan.

Baca Juga

1. 3. Pervis Estupinna (Brighton & Hove Albion)

Julian Alvarez dan Erling Haaland. (Foto: REUTERS/Tony Obrien)

Sebagai salah satu bek terbaik sejauh ini di FPL 2023/2024, nama Pervis Estupinan sudah wajib berada dalam skuad anda.

Ada kecemasan jika fullback Ekuador ini tidak akan tampil di laga Brighton vs Bournemouth mengingat ia baru saja bermain penuh kala The Seaguls meladeni AEK Athens di Liga Europa tengah pekan lalu tidak masalah.

Baca Juga

Di gameweek 5 menghadapi Manchester United, Estupinan sudah diberi waktu rehat oleh pelatih Roberto De Zerbi sehingga besar kemungkinan ia akan kembali menjadi starter kala Bournemouth menyambangi Amex Stadium.

Estupinan sendiri masih memegang rekor bek dengan xA terbanyak dari lima pekan berjalan dengan 2.04 dan tidak ada nama lain yang bisa menembus lebih dari 1.9.

4. Sven Botman (Newcastle United)

Newcastle United adalah salah tim yang belum mencapai ekspektasi musim ini namun itulah kenapa para pemain mereka bisa menjadi pembeda di gameweek 6. Salah satunya Sven Botman.

Walau sudah menelah tiga kekalahan namun pertahanan The Magpies yang kebobolan tujuh kali sejauh ini masih salah satu yang terbaik.

Opta mencatat jika angka harapan kemasukan (xGA) mereka hanya 5,52 atau nomor tiga di bawah Manchester City dan Arsenal, dua tim favorit juara Liga Inggris.

Baca Juga

Kierran Trippier harusnya juga bisa menjadi opsi transfer lain dari Newcastle namu mengingat Botman hanya dihargai £4.6, tentunya bek sentral Belanda ini jauh lebih menggiurkan.

5. Julian Alvarez (Manchester City)

Sudah saatnya Julian Alvarez bermain lebih sering untuk Manchester City karena memang performanya luar biasa.

Hanya sekali saja striker Argentina ini tidak menyumbang gol atau assist dari lima penampilannya musim ini di Liga Inggris.

Alhasil Alvarez sudah mendulang 37 poin sejauh ini di FPL 2023/2024 dan hanya Erling Haaland (45), rekan setimnya di The Citizens, yang memiliki perolehan lebih baik.

Keduanya kini lebih sering dipasang bersama ketimbang Alvarez dijadikan pelapis saja. Mungkin sebaiknya keduanya layak untuk dibeli untuk semakin meneruk potensi poin yang didapat Manchester City sebagai favorit teratas juara Liga Inggris.

Baca Juga
Marcus RashfordLiga InggrisMark FlekkenFantasy Premier LeagueSven BotmanJulian AlvarezIndepth

Berita Terkini