x

Reaksi Mengejutkan Ronaldo Saat Diajak Khabib Ucapkan Assalamualaikum

Senin, 8 Oktober 2018 14:21 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Cristiano Ronaldo dan Khabib

INDOSPORT.COM - Atlet bela diri campuran (MMA) asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, mencuri perhatian dunia pasca mengalahkan Conor McGregor pada pertandingan UFC 229 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Minggu (07/10/18) kemarin.

Selain karena kontroversi kemenangannya yang menuai keributan, Khabib juga menorehkan prestasi sebagai petarung Rusia muslim pertama yang menjadi pemegang gelar juara UFC.

Petarung asal Dagestan, wilayah mayoritas muslim Rusia ini juga cukup dekat dengan dunia sepak bola, bahkan ia nampak akrab dengan sang megabintang sepak bola dunia, Cristiano Ronaldo.

Baca Juga

Beberapa waktu lalu sebelum berlaga melawan McGregor, Khabib berkesempatan untuk bertemu dengan Ronaldo saat masih membela klub sepak bola Real Madrid musim di 2017-2018.

Keduanya bertemu usai Madrid mengalahkan Real Sociedad dengan skor 5-2. Saat itu Ronaldo mencetak hattrick untuk Los Blancos.

Dalam pertemuan tersebut, Khabib nampak bahagia usai mendapat jersey kemenangan yang ditandatangani Ronaldo. Ia pun mengabadikan momen tersebut ke dalam akun Instagramnya @khabib_nurmagomedov.

Namun yang mencuri perhatian dalam video tersebut adalah momen ketika Khabib mengajak Ronaldo mengucapkan ‘Assalamualaikum’.

Tak disangka, Ronaldo pun mengucapkannya dengan lancar dan diikuti dengan senyum ramah, sehingga langsung dijawab dengan salam balasan oleh orang-orang yang ada di lokasi.

Baca Juga

Kini video tersebut sudah ditonton oleh lebih dari 2,5 juta orang sejak pertama kali diunggah pada 11 Februari 2018 lalu. 

Penulis: Martini

Ikuti Terus Berita MMA dan UFC Serta Berita Sport Lainnya Hanya di INDOSPORT

Cristiano RonaldoUltimate Fighting Championship (UFC)Mixed Martial Arts (MMA)Khabib NurmagomedovBerita Transfer

Berita Terkini