x

Diguyur Banyak Bonus, Ini Perubahan Hidup Peraih Medali Olimpiade 2016

Rabu, 21 Desember 2016 18:42 WIB
Penulis: Lanjar Wiratri | Editor: Gema Trisna Yudha

Bonus seakan tak berhenti mengguyur atlet Indonesia yang sukses meraih medali di gelaran Olimpiade Rio 2016. Terakhir, dua lifter Indonesia, Sri Wahyuni dan Eko Yuli Irawan kembali mendapatkan bonus rumah yang diberikan secara khusus oleh ketua umum Persatuan Angkat Besi dan Beban Seluruh Indonesia (PABBSI).

Sebelumnya, Sri dan Eko telah mendapatkan bonus senilai Rp2 miliar rupiah karena keduanya berhasil menyabet medali perak di pesta olahraga dunia tersebut. Sementara itu, peraih emas Olimpiade Rio 2016, yakni ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir diguyur bonus Rp5 miliar per orang.


Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

Di luar bonus dari Pemerintah Indonesia, mereka mendapatkan banyak hadiah lainnya berkat prestasi gemilang di ajang olimpiade Asuransi hingga tiket pesawat seumur hidup menjadi bonus lain yang mereka terima.


Sri Wahyuni dan Eko yuli usai meraih medali perak Olimpiade Rio

Kehidupan empat atlet peraih medali Olimpiade Rio ini tentunya berubah. Uang miliaran rupiah di rekening masing-masing menjadi bukti jika kerja keras mereka untuk mengharumkan nama Indonesia melalui olahraga tak sia-sia.

Berikut INDOSPORT sajikan kabar empat atlet Indonesia yang memulai hidup baru mereka pasca meraih medali di ajang Olimpiade Rio 2016.


1. Sri Wahyuni

Sri Wahyuni berhasil meraih medali di ajang Olimpiade 2016.

Yuni, sapaan akrab Sri Wahyuni, tak hadir dalam ajang pemberian bonus rumah oleh ketua Umum PABBSI. Melalui akun Facebook-nya, Yuni mengungah banyak foto tengah menikmati liburan di berbagai daerah di Indonesia.

Yuni tampak menikmati waktu luangnya di luar latihan untuk pergi berlibur bersama keluarga dan teman-temannya. Bali, Nusa Tenggara Barat, hingga Nusa Tenggara Timur menjadi wilayah-wilayah di Indonesia yang menjadi pilihan tempat liburan lifter asal Jawa Barat tersebut.

Dalam kesempatan wawancara dengan INDOSPORT, Sri Wahyuni sempat mengungkapkan rencana yang akan dilakukannya dengan bonus Rp2 miliar yang diberikan pemerintah. “Kalau bonus aku belum kepikiran di pakai untuk apa, mungkin aku bakal simpan saja, yang penting tetap fokus latihan,” ujar Yuni.

Liburan dengan mengajak sahabat dan keluarga tampaknya menjadi salah satu pilihan Yuni untuk menikmati hasil jerih payah yang telah diraihnya.


2. Eko Yuli Irawan

Eko Yuli Irawan dan Sri Wahyuni

Dalam acara penyerahan bonus rumah oleh Ketua Umum PABBSI, lifter peraih medali perak Indonesia lainnya, yakni Eko Yuli tampak sumringah. Ia kembali mendapatkan apresiasi berkat kerja kerasnya yang berbuah perak di ajang Olimpiade Rio 2016.

Selain bonus Rp2 miliar yang sudah diterima, Eko mengaku bahagia karena kembali mendapatkan apresiasi berupa rumah yang diberikan secara khusus oleh Ketua Umum PABBSI. Meskipun ia tak akan menempati rumah tersebut dan memilih untuk menyewakannya.

“Rumahnya di daerah Tarogong, Bekasi, mungkin saya tidak tempati. Tapi, akan dikontrakan untuk tambah-tambah penghasilan saja," ujar Eko Yuli di sela-sela acara pemberian bonus rumah sekaligus Rakernas PABBSI tersebut.

Kepada INDOSPORT, Eko juga sempat mengutarakan keinginannya untuk membuka sebuah pusat kebugaran jika tak lagi menjadi lifter angkat besi. Lifter Jawa Timur itu ingin memiliki usaha fitness karena tak jauh dari kecintaanya pada olahraga angkat besi.


3. Tontowi Ahmad

Tontowi Ahmad-Liliyana Natsir

Tontowi memilih untuk menyalurkan hobinya di dunia otomotif. Mobil mewah hingga motor besar mulai mengisi garasi rumahnya usai bonus senilai Rp5 miliar yang dijanjikan pemerintah berkat perolehan medali emas bersama Liliyana Natsir cair.

Owi menyatakan jika ia memang menyukai motor besar. Meskipun tak terlalu kecanduan, namun ayah satu anak itu tetap tak mampu menahan hasratnya untuk membeli kendaraan bermotor.

“Gak terlalu hobi, Cuma suka saja,” ujar Owi saat dihubungi INDOSPORT usai mengunggah fotonya bersama motor baru seharga ratusan juta di akun Instagram.

Di luar itu, kehidupan  pebulutangkis kelahiran Banyumas itu tentunya berubah usai meraih bonus miliaran rupiah. Tak hanya bonus uang, Tontowi/Liliyana juga meraih berbagai bonus lainnya dari berbagai pihak.

Asuransi, apartemen, dan tiket pesawat gratis menjadi bentuk hadiah-hadiah lain yang ia terima usai meraih emas di ajang Olimpiade Rio 2016.


4. Liliyana Natsir

Pebulutangkis andalan Indonesia, Liliyana Natsir.

Liliyana Natsir telah aktif menggeluti dunia bisnis pijat refleksi, di luar profesinya sebagai seorang pebulutangkis profesional. Mendapat bonus Rp5 miliar, asuransi, apartemen hingga tiket pesawat seumur hidup tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri bagi pebulutangkis kelahiran Manado tersebut.

Bisnis memang menjadi rencana masa depan pebulutangkis yang akrab disapa Butet tersebut jika nantinya pensiun sebagai atlet. Rencana pensiun sempat diungkapkan Butet usai merebut medali emas di Olimpiade Rio 2016.

Dalam akun Instagramnya, Butet kerap kali mengunggah foto-fotonya saat menikmati pesta, seperti saat ajang Dubai Super Series Final 2016 beberapa waktu lalu. Namun di sisi lain, Butet tak lupa berbagi kebahagiaan bersama para anak yatim piatu.

“Senangnya bisa berbagi dengan adik adikku ini, terimakasih kalian mengajarkan untuk melihat sisi lain dari kehidupan,” tulis Butet di akun Instagramnya.

Tontowi AhmadLiliyana NatsirEko Yuli IrawanSri WahyuniTontowi Ahmad/Liliyana Natsir

Berita Terkini