x

Diam-diam, Luna Maya Ikuti Olahraga Bela Diri Asal Israel

Sabtu, 23 Juni 2018 13:47 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Krava Maga.

Pada umumnya, seorang public figure terutama wanita tentu lebih banyak yang memilih untuk merawat kecantikan wajahnya dengan menggunakan berbagai kosmetik tertentu.

Selain itu, pastinya mereka juga akan berusaha selalu mengikuti trend fashion agar membuat dirinya selalu menarik untuk dilihat atau diberitakan.

Namun, sangat jarang di antara mereka yang memilih menjaga bentuk tubuh mereka dengan berolahraga, apalagi olahraga yang terbilang ekstrim.

Salah satunya adalah aktris papan atas Indonesia, Luna Maya yang ternyata mempunyai salah satu kesukaan baru dalam berolahraga, yakni Krav Maga.

Baca Juga

1. Ikuti Krav Maga

Luna Maya, aktris papan atas Indonesia.

Dilansir dari Instagramnya, Luna Maya ternyata pernah memposting dirinya tengah berolahraga Krav Maga di Mosfilm Music Studios.

Kala itu, Luna Maya tidak mengikuti Krav Maga sendirian, melainkan ditemani oleh beberapa rekan seprofesinya.


2. Apa Itu Krav Maga?

Salah satu tutorial Krava Maga.

Sekedar informasi, Krav Maga adalah olahraga seni bela diri militer tanpa menggunakan senjata apapun alias dengan tangan kosong yang berasal dari Israel.

Jenis olahraga bela diri lebih mengarah ke pertahanan saat diserang oleh lawan. Krav Mraga dapat dilakukan oleh pria dan wanita dengan cara latihan yang sama, cabang olahraga ini juga tidak mempunyai badan olahraga resmi ataupun tingkatan tertentu.


3. Rutin Olahraga Lain

Luna Maya saat gym bersama beberapa rekan setimnya.

Selain Krav Maga, Luna Maya juga ternyata menjaga bentuk tubuhnya dengan olahraga lain, yakni gym.

Di sisi lain, ia juga pernah menyempatkan diri berfoto dengan petenis peringkat satu dunia saat ini, yakni Roger Federer.

Kala itu, Luna menyaksikan langsung petenis asal Swiss itu bertanding di kompetisi Australia Terbuka 2018.

Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018 hari ini:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Roger FedererAustralia OpenMulti-EventLuna MayaBerita Transfer

Berita Terkini