x

Tips Olahraga Bagi Ibu Menyusui Tanpa Perlu Khawatir Mempengaruhi Suplai ASI

Selasa, 26 Oktober 2021 15:21 WIB
Editor: Isman Fadil
Ilustrasi olahraga.

INDOSPORT.COM - Olahraga memang memiliki peminatnya tersendiri. Aktivitas ini menawarkan segudang manfaat yang membuat seseorang lebih bersemangat dalam menjalani harinya.

Namun ada sebagian orang yang memilih untuk menghindari atau meminimalisir aktivitas yang berlebihan, khususnya bagi mereka yang baru saja melahirkan karena memiliki kendala tersendiri, salah satunya khawatir saat melakukan olahraga akan berpengaruh terhadap suplai ASI mereka.

Namun tanggapan dan stigma tersebut jelas salah kaprah. Dalam sebuah studi menunjukkan bahwa olahraga bagi seorang ibu yang baru melahirkan tidak akan mempengaruhi jumlah suplai ASI mereka.

Baca Juga
Baca Juga

Sebaliknya, aktivitas olahraga bagi ibu yang baru melahirkan akan sangat berdampak kepada kebugaran, mengurangi stres dan rasa cemas, hingga membuat mood menjadi lebih baik.

Berikut INDOSPORT.com, merangkum tips berolahraga untuk ibu menyusui dilansir dari Aapiv:

1Tidak Mengurangi Asupan Kalori

Banyak dari aktivitas lainnya selain berolahraga, dimana para ibu menyusui melakukan diet. Tindakan ini disertakan sebagai bentuk pengembalian proporsi bentuk tubuh sebelum melahirkan. Salah satunya dengan mengurangi jumlah asupan kalori harian.

Namun, tindakan tersebut sangat tidak dianjurkan bagi ibu menyusui karena bisa berdampak mempengaruhi suplai ASI. Dimana ibu menyusui cenderung dapat membakar kalori sebanyak 400-500 kalori dalam sehari.

Baca Juga
Baca Juga

Tentunya tindakan ini tidak berimbang untuk mereka dalam melakukan aktivitas olahraga karena mereka juga harus memenuhi kebutuhannya agar suplai ASI stabil.


1. 2. Banyak Mengonsumsi Air Putih

Valeria Stahl Kaliey, saat olahraga.

Tidak hanya bagi ibu menyusui, bahkan setiap orang lupa hal yang satu ini dimana air putih jelas sangat mempengaruhi kondisi tubuh kita. Mengonsumsi air putih justru sangat direkomendasikan bagi mereka yang melakukan aktivitas olahraga untuk menjaga kestabilan cairan tubuh mereka demi menghindari dehidrasi.

Yang Anda perlu ketahui bahwa dehidrasi bisa mengakibatkan berkurangnya kualitas ASI. Namun rasa bosan mungkin bisa datang menghampiri bagi ibu menyusui/ Agar tetap terhindar dari dehidrasi, ibu menyusui bisa mengonsumsi infused water, susu almond, jus buah atau sayuran segar sebagai salah satu pilihan yang bagus demi memenuhi cadangan mineral dan cairan bagi tubuh.

3. Mengagendakan Waktu dan Olahraga yang Ideal

Tentu waktu merupakan hambatan terbesar bagi ibu menyusui dimana setiap waktu dan perhatiannya akan terfokus pada sang bayi. Namun setiap orang pasti mampu untuk bisa memiliki waktu santai bagi dirinya. Tindakan inilah yang dimanfaatkan sebagian ibu menyusui demi mendapatkan jatah waktu untuk bisa berolahraga.

Untuk bisa memulai pemilihan waktu yang tepat, para ibu bisa emilih jenis dan durasi olahraga yang diinginkan, karena ini merupakan dua faktor yang paling mempengaruhi kemampuan Anda dalam menyesuaikan pilihan waktu yang pas.

Penulis: Anjas Asmara.

OlahragaTips BugarTips dan TrikBerita OlahragaBerita TransferTips Kesehatan

Berita Terkini