Melihat Aksi Iko Uwais saat Lakukan Aksi Pencak Silat di Acara Wisuda
INDOSPORT.COM – Aktor kenamaan Indonesia, Iko Uwais memamerkan kemampuannya dalam dunia pencak silat di sebuah acara wisuda sekolah bela diri yang didirikannya.
Momen tersebut ditunjukkan oleh istri dari penyanyi Indonesia, Audy Item melalui sebuah unggahan video singkat di akun Instagram pribadinya @iko.uwais.
Dalam video kilas balik tersebut, nampak Iko mengenakan pakaian putih serta celana panjang olahraga berwarna hitam. Ia mamerkan sedikit gerakan pencak silat di wisuda Thunder 11 Center of Martial Arts, yang merupakan sekolah seni bela diri miliknya.
“Silat adalah spiritual. Menunjukan beberapa gerakan di sebuah wisuda sekolah seni bela diri saya @ thunder11mallelarts #pencaksilat #throwback #mallelart,” tulis Iko Uwais.
Aksinya dalam melakukan sejumlah gerakan pencak silat pun mendapatkan perhatian dan pujian dari kalangan netizen lokal maupun luar negeri, yang merasa kagum dengan kemampuan Iko Uwais.
“Ini adalah penampilan luar biasa!” @susanna.burkert.sb
“Bang Iko kerenn” @indra.wadi.568847
“Alus pisan kang” @kotasnack
“Saya harap bisa beradu akting dengan anda di banyak film! Saya sangat kagum bagaimana cara anda berakting dan bertarung. Semoga selalu diberkati Tuhan, Iko” @beebeejojo
Aktor film The Raid itu diketahui mendirikan sekolah Thunder 11 Center of Martial Arts pada 2018 lalu, yang didasari karena ingin meredam angka kriminalitas sekaligus ingin mencetak bakat baru di sektor seni bela diri.
Iko Uwais sendiri merupakan praktisi silat sekaligus aktor yang mampu memperkenalkan dan mengharumkan seni bela diri tradisional Indonesia di kancah internasional. Ia juga menjadi bintang di film ternama seperti The Raid, Man of Tai Chi, Star Wars: The Force Awakens, Mile 22 dan lain-lain.