Oase

Zikri Daulay Sebut Nama Hotel dan Drama Perselingkuhan, Sindir Alvin Faiz?

Minggu, 22 Agustus 2021 16:35 WIB
Editor: Indra Citra Sena
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Perseteruan Zikri Daulay dan Alvin Faiz terus bergulir, kali ini mencuat isu check-in di hotel pada 2019 ketika masih berstatus suami Larissa Chou.

Melalui Instagram Storynya, Zikri Daulay diduga melakukan sindiran terhadap Alvin Faiz. Mantan suami Henny Rahman itu mengunggah potret dua nama hotel yang disebut-sebut kerap didatangi Alvin pada 2019. 

Namun, tak ada keterangan yang ia tuliskan dalam Insta story tersebut. Kemudian di unggahan lain, Zikri juga membagikan drama percakapan soal perselingkuhan dalam rumah tangga. 

Zikri Daulay menampilkan unggahan dari sebuah akun yang menunjukkan percakapan antara suami dan istri. Dalam drama tersebut, sang istri terlihat menyindir suaminya dengan menuliskan garam di toples atau tempat gula.

Hal itu yang menjadi pertanyaan suami. Ternyata, si istri menyindir sang suami yang berselingkuh dengan mengganti nama di nomor ponsel. Sang suami menamai sebuah kontak dengan nama Junaedi, padahal orang yang di-chat bernama Dewi.

"Mood," tulis Zikri Daulay dalam keterangan dalam unggahan di akun Instagram pribadinya tersebut. 

Selain itu, kakak kandung Syakir Daulay itu juga mengunggah video soal perpisahan, seolah menunjukkan tak ada penyesalan telah bercerai dengan Henny Rahman yang kini sudah dinikahi Alvin Faiz.

"Pokoknya jangan pernah menyesal dengan yang namanya perpisahan karena setiap perpisahan pasti ada hikmahnya," demikian percakapan video yang diunggah Zikri Daulay.

Sebelumnya, akun Instagram @opposite6890 mengunggah foto Alvin Faiz saat tengah berada dalam lift sebuah hotel pada 2019. Hotel tersebut juga diduga salah satu hotel yang kerap disambangi Alvin semasa masih berstatus suami Larissa Chou.

Akun tersebut tak ketinggalan menyindir Alvin dengan menyebut beberapa nama hotel yang disebut kerap kali didatangi oleh putra mendiang Ustaz Arifin Ilham tersebut. 

Tak lama kemudian, Alvin Faiz membuat pernyataan resmi mengundurkan diri dari kepengurusan Az-Zikra, yang belakangan diketahui mendapat gugatan dan diperkarakan ke pengadilan oleh sebuah yayasan terkait HAKI.

Baca berita asli di AkuratCo