x

Susunan Pemain Celta Vigo vs Barcelona: Minus Jordi Alba

Senin, 6 April 2015 01:29 WIB
Editor: Ramadhan

Ambisi menjauh dari kejaran Madrid menjadi hal mutlak pada lawatan Barcelona kali ini. Pelatih Barcelona, Luis Enrique paham betul bahwa skuadnya tidak akan diperkuat Jordi Alba yang biasa mengisi pos bek kiri dan rutin membantu serangan Blaugrana.

Enrique mengganti posisi Alba dengan Adriano. Sementara Ivan Rakitic akan menghuni bangku cadangan dan digantikan oleh Rafinha Alcantara.

Di kubu Celta Vigo, pelatih Eduardo masih memeprcayakan barisan depan skuadnya ditempati Nolito yang merupakan mantan pemain Barcelona. Nolito diharapkan mampu berbicara banyak pada laga nanti, mengingat ia tahu betul gesture dan cara bermain pemain Barcelona.

Berikut Susunan Pemain Celta Vigo vs Barcelona:

Celta Vigo (4-3-3): Sergio, Mallo, Cabrall, Fontas, Jonny, Augusto, Delhi, Orellana, P. Hernandez, Nolito, Larrivey.
Pelatih: Eduardo Berizzo

Barcelona (4-3-3): Claudio Bravo; Dani Alves, Gerard Pique, Jeremy Mathieu, Adriano; Rafinha Alcantara, Sergio Busquets, Andres Iniesta, Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar Jr.
Pelatih: Luis Enrique

Wasit: Inaki Bikandi

BarcelonaLaLiga SpanyolCelta Vigo

Berita Terkini