x

Inilah 7 Klub Memakai Nama Arsenal

Jumat, 26 Juni 2015 19:53 WIB
Editor: Irfan Fikri

Untuk pencinta sepak bola di seluruh dunia, pasti tidak asing lagi dengan nama klub Arsenal. Klub asal kota London Utara  tersebut merupakan klub yang dikenal sebagai penghasil pemain berbakat. Setidaknya sejak kedatangan Arsene Wenger.

Akan tetapi, klub yang telah telah berdiri sejak 1886 ini nyatanya bukan saja sebagai penghasil pemain muda berbakat. Arsenal juga menjadi inspirasi bagi sekelompok orang untuk membentuk klub dengan nama atau logo yang cenderung sama.

Bahkan diketahui setidaknya ada tujuh klub yang memiliki kemiripan dengan Arsenal yang diasuh Arsene Wenger.


1. Arsenal

Arsenal Football Club adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Holloway, London, yang bermain di tingkat teratas sepak bola Inggris, Liga Premier. Klub asal London Utara ini juga memilik basis fans yang besar, baik di Asia maupun Eropa.


2. Arsenal Tula

Klub ini berdiri sejak 1946. Klub yang berdomisili di Tula itu beberapa kali berganti nama hingga akhir bernama FC Arsenal Tula. Arsenal yang satu ini menjadi juara Russian Secon Divison pada 2012/2013 untuk zona tengah.


3. Arsenal de Sarandi

Arsenal yang satu ini merupakan klub asal Argentina. Los del Viaducto, sebutannya, berdiri sejak 1957. Beberapa prestasinya adalah juara Primera Divison 2012 Clausura, Supercopa Argentina pada 2012, dan Copa Sudamericana pada 2007.


4. Arsenal Kyiv

Klub ini berdiri sejak 1925. Namanya menjadi Arsenal Kyiv sejak 2001 setelah dibeli Oleksandr Omelchenko. Klub ini terletak di kota Kiev dan bermain di kompetisi amatir.


5. Arsenal Kharkiv

Arsenal Kharkiv merupakan klub sepak bola yang berbasis di Kharkiv, Ukraina. Arsenal Kharkiv saat ini bermain di kompetisi regional Kharkiv Oblast. Klub ini berdiri sejak 1998. Klub ini juga memiliki infrastruktur mapan dengan serangkaian stadion dan sekolah olahraga.


6. Banat Arsenal

Klub Banat Arsenal berdiri sejak 2006. Klub ini berkompetisi di level amatir, National Premier Soccer League, dan sebelumnya bernama Phoenix Banat Storm.


7. Berekum Arsenal

Berekum Arsenal berdiri sejak 1978. Uniknya klub Ghana ini juga memiliki logo meriam seperti yang dimiliki The Gunners hingga jersey yang dipakai sangat terinspirasi dari klub yang ditangani Arsene Wenger itu. Arsenal yang satu ini berkompetisi di Ghana Telecom Premier League.

ArsenalArsene Wenger

Berita Terkini