x

Babak I: Jajang Permalukan Persib Sementara

Sabtu, 26 September 2015 19:14 WIB
Penulis: Dian Eko Prasetio | Editor: Zainal Hasan

Kick off babak pertama ditiupkan, Persib langsung melancarkan serangan, terlebih mereka saat ini tengah defisit gol jika ingin masuk dalam babak semi-final. Persib minimal harus berhasil menang 1-0 jika ingin lolos ke babak semi-final.

Persib terus melakukan serangan hingga menit ke-23, namun rapatnya barisan Borneo mampu menghalau semua serangan-serangan yang mengarah ke gawang Galih Sudaryono. Hingga water break ditiupkan, skor 0-0 masih bertahan untuk kedua tim.

Alih-alih mendapatkan gol, Persib malah harus kecolongan gol terlebih dahulu karena gol yang dilesakan Jajang Mulyana pada menit ke-37. Berawal dari umpan matang yang dilepaskan Boaz Solossa dari kiri pertahan Persib, bola yang melewate I Made Wirawan gagal dihalau dan dengan mudah dimaksimalkan oleh Jajang untuk membuat Stadion Si Jalak Harupat diam karena skor saat ini berubah 0-1 untuk tim tamu.

Tertinggal lebih dulu, pasukan Maung Bandung terus menggepur gawang Borneo yang dikawal Galih Sudaryono. Namun, hingga menit ke-44 anak asuh Djanur ini masih kesulitan membongkar kokohnya pertahanan Borneo.

Hingga memasuki menit tambahan, hampir saja tuan rumah menyamakan kedudukan. Berawal dari pergerakan lincah Konate di sisi kiri pertahanan Borneo, ia langsung mengirimkan umpan cantik ke tengah pertahanan Borneo. Sayang peluang yang datang gagal dimaksimalkan skuad Maung Bandung. Hingga peluit panjang ditiupkan, skor 0-1 tidak berubah untuk keunggulan tim tamu.

Starting Line-up

Persib Bandung : I Made; Vujovic, Juprianto, Supardi, Tony; Haryono, Firman, Konate; Atep, Zulham, Tantan

Pusamania Borbeo : Galih; Hamka, Latif, Pae, Diego; Ponaryo, Hermansyah, Boaz; Arpani, Terens, Jajang

Piala PresidenJajang Mulyana

Berita Terkini