x

5 Pemain Bintang yang 'Dihancurkan' Barcelona

Rabu, 18 November 2015 16:23 WIB
Editor: Galih Prasetyo

Deretan nama besar seperti Romario, Ronaldo, Ronaldinho, Thierry Henry hingga Luis Suarez, Neymar dan Lionel Messi merasakan manisnya kejayaan bersama Barcelona. Barcelona jadi klub yang tak hanya cetak sejumlah pemain berlabel bintang namun juga jadi tempat 'persinggahan' pemain yang sudah jadi bintang. 

Ada yang berhasil, ada pula yang gagal. Sejumlah pemain dengan label bintang ternyata pernah merasakan kepahitan yakni gagal bersinar di Nou Camp. Siapa saja mereka? Berikut 5 pemian bintang yang tak berhasil di Barcelona versi INDOSPORT: 


1. Ivan dela Pena

Pemain berjuluk Little Budha, Ivan dela Pena ialah salah satu pemain yang gagal di Barcelona. Di awal kemunculannya, dela Pena dianggap sebagai gelandang berbakat era 90-an. Sayang dela Pena yang masuk Barcelona dari Barcelona B hanya 3 musim di Nou Camp dan melakoni 81 laga dan cetak 11 gol. 

Usai dari Barcelona, ia memutuskan hijrah ke Italia dan bergabung bersama Lazio. Di tim ibu kota Italia tersebut, dela Pena hanya bermain 15 kali. Di musim berikut, dela Pena jadi pemain pinjaman di marseille dan Barcelona. Lazio baru melepas permanen pemain kelahiran Santander 39 tahun silam ini pada 2002 ke Espanyol. 


2. Alexander Hleb

Kala masih bermain di liga Inggris bersama Arsenal, sosok Hleb ialah gelandang berbakat yang sangat baik dalam hal mengatur skema serangan. Entah dengan alasan apa tiba-tiba Hleb memutuskan untuk pindah ke Barcelona yang kala itu diisi pemain yang memiliki karakteristik yang sama dengan dirinya. 

Benar saja sejak pindah dengan nilai transfer hampir 15 juta Euro, Hleb lebih banyak jadi penonton kala rekan-rekannya di Barcelona bermain. Hleb tidak terlalu dipercaya oleh para pelatih Barcelona, kemampuannya tidak terlihat. Hal ini diperparah dengan kondisi cedera yang terus ia alami. Pemain asal Belarusia ini seperti 'dihancurkan' secara perlahan oleh Barcelona. 


3. Thomas Vermaelen

Satu lagi pemain Arsenal yang memutuskan untuk hijrah ke Nou Camp dan alami kegagalan. Ia adalah bek asal Belgia, Thomas Vermaelen. Dana sebesar 15 juta poundsterling dari Barcelona ke Arsenal seperti menguap percuma. Vermaelen lebih banyak bolak balik masuk ke ruang operasi karena cedera yang ia alami. Secara perlahan Vermaelen pun tinggal menunggu usainya yang semakin tak muda dan habis di Nou Camp tanpa catatan positif di karirnya. 


4. Javier Saviola

Jika saat ini Lionel Messi teramat beruntung jadi megabintang di Barcelona maka tidak untuk seniornya sesama Argentina yakni Javier Saviola. Bergabung ke Barcelona pada 2001 silam pemain dengan julukan 'new Diego Maradona' ini hanya mampu mencetak 49 gol dari 123 laga yang dimainkannya. Saviola termasuk deretan penyerang yang gagal di Nou Camp. Saviola pun berkahir sebagai pemain pinjaman untuk Sevilla dan Monaco pada 2005 hingga 2006. Saviola kemudian dilepas permanen ke Real Madrid pada 2007 namun tetap mengalami masa buruk dan gagal. 


5. Emmanuel Petit

Emmanuel Petit menambah daftar panjang eks pemain Arsenal yang hijrah ke Barcelona namun mengalami masa buruk dan gagal. Gelandang jangkar yang sukses antarkan Prancis menjadi juara Piala Dunia 1998 ini tak mampu tunjukan kemampuan terbaiknya kala membela Barcelona selama 2000 hingga 2001. Ia hanya bermain sebanbyak 23 laga dan mencetak 1 gol. Sama dengan Fabregas saat ini, usai tak lagi memperpanjang kontrak di Barcelona, Petit putuskan kembali ke Inggris dan bergabung bersama Chelsea. 

BarcelonaThomas VermaelenJavier SaviolaEmmanuel PetitAlexander HlebIvan Dela Pena

Berita Terkini