Chelsea Ingin Gaet Nainggolan
Conte sendiri sedang mencari penyeimbang di lini tengah Chelsea. Pemuda berusia 27 tahun itu memang telah lama dibidik Conte. Dikabarkan Gazzetta World, Conte meminta Chelsea untuk mengeluarkan biaya transfer demi mendatangkan gelandang Belgia itu.
Tapi, tak hanya Chelsea yang ngebet menerima jasa Nainggolan. Dikabarkan pula, Juventus juga tertarik meminang gelandang bertenaga kuda itu, dan memakai kostum hitam-putih musim depan.
Namun, jika akhirnya Nainggolan berlabuh ke Juventus, itu akan sangat kontroversial. Nainggolan diketahui pernah terlibat perdebatan dengan fans Juventus di media social Twitter. Ia juga pernah mengatakan, lebih baik memenangkan 1 trofi di Roma ketimbang 10 trofi di Turin bersama Juventus.
Nainggolan sudah menghabiskan perjalanan karier sepakbolanya selama ini di Italia. Sejumlah klub, seperti Piacenza dan Cagliari dibelanya sejak ia merumput di Serie A pada 2006 lalu. Di tim nasional Belgia, Nainggolan baru mengecap 4 caps.