x

(VIDEO) Mengenang Momen Indah Udinese Permalukan Juventus di Kandang Sendiri

Sabtu, 15 Oktober 2016 16:18 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja

Para pendukung setia Juventus, tentu ingat dengan kejayaan Juventus di Serie A musim 1996/97. Betapa tidak, Bianconeri memiliki pemain-pemain bintang seperti Zinedine Zidane, Alessandro Del Piero, Ciro Ferrara dll.

Ketika itu, tim yang dilatih Marcello Lippi tersebut berhasil menjadi juara Serie A, UEFA Super Cup, dan Intercontinental Cup. Namun, ada sebuah hasil memalukan pada pertandingan Serie A pekan ketujuh, yang tidak akan bisa dilupakan pendukung Bianconeri ketika itu.

Saat itu, Juventus secara mengejutkan dipermalukan oleh The Little Zebras dengan skor sangat telak ketika masih bermain di Delle Alpi dengan skor 3-0. Bagaimana jalan ceritanya?

Berikut ini, INDOSPORT akan coba mengulang kembali momen indah yang pernah dialami Udinese tersebut.


1. Juventus Tertinggal Berkat Penalti Amoroso

Marcio Amoroso (Udinese)

Secara kualitas pemain, Juventus memang lebih perkasa ketimbang Udinese. Meski demikian, Udinese sama sekali tidak gentar menghadapi tim tuan rumah.

Pasalnya, Udinese pada musim itu, memiliki duet bomber yang cukup menakutkan. Mereka adalah Amoroso dan juga Oliver Bierhoff.

Tiga menit menjelang turun minum babak pertama, Udinese berhasil mendapatkan penalti setelah terjadi pelanggaran di kotak terlarang Juventus.

Amoroso yang saat itu menjadi algojo, berhasil memperdayai kiper Juventus saat itu, Angelo Peruzzi. Skor 1-0 untuk Udinese.

Juventus berusaha keras menyamakan kedudukan. Namun, skor 1-0 tetap bertahan hingga pertandingan berakhir.


2. Amoroso Pastikan Kemenangan Udinese

Oliver Bierhoff (Udinese)

Pada babak kedua, Juventus kembali berusaha membalas gol tersebut. Namun, tim tamu justru yang berhasil menambah keunggulan. Kali ini, gol tercipta melalui sundulan Bierhoff. Skor 2-0 untuk Udinese.

Tim besutan Alberto Zacheroni tersebut semakin memperlihatkan keperkasaannya atas Juventus. Lima menit setelah babak kedua berjalan, Udinese mempertegas keunggulannya.

Amoroso benar-benar menjadi momok menakutkan bagi pertahanan Juventus ketika itu. Pemain asal Brasil tersebut berhasil mencetak gol kedua sekaligus membuat Udinese unggul dengan skor 3-0.

Sebenarnya, Juventus berpeluang untuk memperkecil ketinggalan melalui titik putih. Namun, eksekusi yang dilakukan Christian Vieri dan Zinedine Zidane gagal menggetarkan gawang Udinese. 

Skor 3-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.


3. Juventus Rebut Gelar Juara Serie ke-21

Skuat Juventus 1997

Itu merupakan kekalahan ketiga yang dialami Juventus di Serie A. Meski demikian, hasil tersebut sama sekali tidak mempengaruhi posisi armada Lippi di puncak klasemen Serie A musim 1996/97.

Zidane dkk tetap berhasil merebut gelar juara yang ke-21. Bianconeri berhasil menjadi juara setelah mengungguli Parma.

Juve mengumpulkan 65 poin dari 34 pertandingan, sedangkan Parma tertinggal dua poin dari sang pemuncak klasemen tersebut.

Susunan Pemain Juventus ketika itu:

Juventus: Peruzzi; Dimas, Ferrara, Montero, Pessotto; Jugovic, Lombardo, Tacchinardi, Zidane; Boksic, Vieri.

Udinese: Turci; Calori, Genaux, Helveg, Pierini, Sergio; Giannichedda, Locatelli, Rossitto; Bierhoff, Amoroso.

Serie A ItaliaJuventusUdineseDuel KlasikLiga Italia

Berita Terkini