x

4 Pemain Madrid yang Pernah Diusir Wasit di Laga El Clasico

Senin, 14 Agustus 2017 16:09 WIB
Editor: Agus Dwi Witono
Cristiano Ronaldo menerima kartu merah pertamanya sepanjang tampil di laga El Clasico.

Rivalitas antara Real Madrid dengan Barcelona membuat tensi pertandingan setiap kedua tim bertemu selalu tinggi. Permainan keras menjurus kasar pun nyaris selalu terlihat.

Sejak kemenangan 5-0 Barcelona atas Madrid pada 2010, setidaknya sudah ada 14 kartu merah yang dikeluarkan wasit. Dari total kartu merah tersebut, 11 di antaranya diberikan kepada pemain Los Blancos dan sisanya kepada pemain Barcelona.

Bek Barcelona Gerard Pique (atas kiri) mengepalai bola dengan pemain Real Madrid Karim Benzema

Cristiano Ronaldo menjadi pemain Madrid terakhir yang menerima kartu merah dari wasit. Itu merupakan kartu merah pertamanya sepanjang tampil dalam 28 laga El Clasico.

Berikut ini INDOSPORT paparkan pemain Madrid lain yang pernah menerima kartu merah sebelum Ronaldo yang disarikan dari berbagai sumber.

Baca Juga

1. Isco Alarcon

Isco Alarcon mendapat hadiah kartu merah usai melanggar Neymar.

Emosi yang tak terkontrol akibat timnya tak bisa memenangi pertandingan membuat Isco Alarcon frustrasi. Seperti yang dilakukan Isco saat Real Madrid menjamu Barcelona di La Liga pekan ke-12 musim 2015/16.

Tertinggal 0-4 di hadapan ribuan suporter sendiri membuat Isco lupa diri. Saat mengawal pergerakan Neymar di sisi kanan pertahanan Madrid, Isco pun melayangkan sebuah tendangan ke paha sang penyerang. Neymar pun mengerang kesakitan.

Pelanggaran yang dilakukan Isco pada menit ke-85 itu memang terlihat disengaja untuk melukai Neymar. Tak heran wasit pun langsung menghadiahi Isco dengan kartu merah langsung.

Baca Juga

2. Marcelo

Marcelo tak mampu mengontrol emosi di laga El Clasico.

Partai kedua Piala Super Spanyol pada 17 Agustus 2011 menjadi laga paling panas di antara laga El Clasico dalam enam tahun terakhir. Bagaimana tidak, menjelang laga berakhir wasit harus mengeluarkan tiga kartu merah langsung dengan jeda hanya 1 menit saja.

Pertama untuk Marcelo yang melakukan tekel yang sangat berbahaya kepada Cesc Fabregas pada menit ke-3 masa injury time. Pelanggaran ini kontan memicu adu mulut dan adu badan di antara para pemain Madrid dan Barcelona.

Pertandingan El Clasico itu dimenangkan Barcelona 3-2. Atas hasil tersebut, Barcelona pun sukses memenangkan Piala Super Spanyol karena unggul agregat 5-4.

Baca Juga

3. Mesut Ozil

Mesut Ozil

Masih menjadi kelanjutan seusai wasit mengusir Marcelo, keributan antarpemain pun tak terelakkan. Di antara pemain Madrid yang ada di lapangan saat itu, Mesut Ozil menjadi tumbal. Dia mengikuti jejak Marcelo yang keluar lapangan sebelum pertandingan berakhir.

Ozil dianggap memprovokasi para pemain yang ada di lapangan. Akibat tindakan tidak sportifnya itu, gelandang Timnas Jerman itu pun mendapat kartu merah. Striker Barcelona David Villa pun mendapat kartu merah dengan alasan yang sama dan terlibat langsung dalam kericuhan tersebut bersama Ozil.

Baca Juga

4. Sergio Ramos

Sergio Ramos memprotes kartu merah yang diterimanya.

Tak ada pemain Real Madrid yang paling sering menerima kartu merah selain Sergio Ramos. Sepanjang kariernya bersama Los Blancos, pemain kelahiran Sevilla ini telah mengantongi 22 kartu merah. Dari jumlah tersebut 5 di antaranya diperoleh Ramos di laga El Clasico.

Ramos pertama kali mendapat kartu merah saat Barcelona menang 5-0 pada 29 November 2010. Dia mendapat kartu kuning pertama usai mengganjal David Villa pada menit ke-20. Di masa injury time, Ramos mendapat kartu kuning kedua setelah melanggar Lionel Messi.

Kartu merah kelima Ramos didapat pada partai La Liga musim lalu. Di pertemuan kedua El Clasico musim lalu (23/04/17), dia melakukan pelanggaran berbahaya terhadap Lionel Messi. Memang Ramos tidak menyentuh dengan keras Messi kala itu, tapi tindakannya tetap masuk kategori berbahaya. Kartu merah langsung pun harus diterima Ramos.

Baca Juga
Real MadridBarcelonaLaLiga SpanyolEl ClasicoPiala Super Eropa

Berita Terkini