x

Tercatat Seismograf, 3 Laga Sengit Sepakbola Ini Timbulkan Gempa Bumi

Sabtu, 16 Desember 2017 10:04 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Seismograf

Indonesia kembali ditimpa bencana alam setelah Jumat (15/12/2017) malam tadi, tepat pukul 23.50 WIB, Jakarta diguncang gempa selama kurang lebih 1 hingga 2 menit. Hal tersebut tentu saja membuat kepanikan sejumlah warga Ibukota.

Rupanya gempa bumi tektonik mengguncang Sukabumi, Jawa Barat tepat di hari yang sama, tepatnya pukul 23.04 WIB. Kemudian disusul gempa yang terjadi di Yogyakarta pada 23.50 WIB. Kemungkinan besar getaran yang terasa oleh warga Jakarta berangkat dari gempa di area tersebut.

Seismograf

Dari BMKG sendiri, pusat gempa tercatat memiliki kekuatan 4,5 Skala Richter. Dilansir Tribunnews, kedalaman gempa bumi sendiri terbilang cukup dangkal akibat dari aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia yang menyusup ke bawah Lempeng Eurasia yang menyebabkan terjadinya deformasi batuan. 

Rupanya getaran karena gempa bumi tak hanya mampu dihasilkan oleh adanya pergerakan lempeng, namun juga faktor manusia sebagai penghuni planet ini. Tercatat sejumlah gempa dapat terjadi akibat dari aktivitas manusia yang berlebihan.

Barcelona

Siapa yang mengira jika pertandingan sepakbola juga mampu menghasilkan gempa bumi. Ya, dalam sejumlah laga sepakbola, tercatat aksi para pendukung klub dalam jumlah besar mampu menghasilkan getaran hingga terekam oleh alat pengukur getaran gempa yang disebut seismograf.

Berikut INDOSPORT berhasil merangkum tiga laga sepakbola yang tercatat menghasilkan getaran yang menyebabkan terjadinya gempa bumi hingga tercatat dalam alat seismograf: 


1. Napoli vs Benfica (Liga Champions 2016/17)

Caption

Laga antara Napoli dan Benfica nampaknya memang terbilang sengit di babak penyisihan grup Liga Champions 2016/17 pada Kamis (29/09/2016) lalu. Pertandingan tersebut rupanya juga turut membangkitkan euforia dari para pendukung Napoli. 

Sekitar 42.000 suporter di Stadion San Paolo secara serentak menyanyikan dengan begitu semangatnya yel-yel yang menjadi tema dari ajang sepakbola Eropa ternama itu. Momen gempa bumi itu sendiri terjadi kala mereka menyerukan bagian lagu yang menyebut "The Chaaaaaampionss!".

Fans Napoli turut hadir di stadion saat bersua dengan Manchester City pada penyisihan grup Liga Champions (18/10/17).

Dilansir Marca, getaran yang dihasilkan oleh para pendukung Napoli tersebut terekam seismograf (alat pengukur gempa) di Institut Geofisika dan Vulkanologi yang posisinya berada di dekat Gunung Vesuvius. Dalam laga tersebut, Napoli pun berhasil menang 4-2 atas Benfica.


2. Selebrasi Gol Leicester City (2016)

Leicester City.

Musim 2015/16, Leicester City memang tampil cukup menawan serta menggemparkan banyak pihak pecinta sepakbola Inggris. Tak hanya soal penampilan mereka, klub mereka juga mampu menghasilkan gempa bumi yang sesungguhnya.

Dilansir Goal.com, terdapat sekelompok mahasiswa dari University of Leicester melakukan penelitian soal getaran gempa yang dihasilkan dari setiap selebrasi gol.

kandang leicester city

Mereka memasang alat seismograf tersebut di sebuah sekolah dekat Stadion King Power. Gol kemenangan Leonardo Ulloa melawan Norwich City pada Februari lalu mencatatkan angka 0,3, sementara dua gol dalam hasil imbang 2-2 melawan West Bromwich Albion mencatatkan angka 0,1 masing-masing.


3. Laga Barcelona vs PSG di Camp Nou (2017)

Para pemain Barcelona berselebrasi usai mencetak gol.

Sergi Roberto berhasil membuat sebuah keajaiban melalui gol telatnya di penghujung laga ketika Barcelona bentrok dengan PSG di Camp Nou, Kamis (09/03/17) kemarin. 

Dalam kemenangan tersebut, terdapat beberapa catatan menarik yang terjadi di luar lapangan. Seorang ahli dalam gempa bumi, Jordi Diaz menyatakan bahwa euforia kemenangan Barcelona atas PSG tersebut telah menimbulkan sebuah gempa bumi kecil, seperti dilansir dari The Sun.

Sergi Roberto, gelandang Barcelona.

Jordi Diaz menyebutkan bahwa alat pengukur gelombang gempa, Seismometer, memperlihatkan adanya pergerakan di bawah tanah dalam jarak 500 meter dari Camp Nou. Disebutnya getaran tersebut sebagai yang terbesar yang terukur hingga saat ini, dalam lima tahun pemasangan alat tersebut di Institute of Earth Sciences Jaume Almera.

Menurut Seismolog tersebut, gol-gol Barcelona pada laga itu sebelumnya telah menggetarkan sekitaran stadion ketika Lionel Messi berhasil menggetarkan jala Kevin Trapp pada menit ke-50.

BarcelonaNapoliLeicester CityBola InternasionalBerita Transfer

Berita Terkini