x

Tak Kalah dari Persija, 3 Momen Persib Ini Jadi Viral di Piala Presiden 2018

Selasa, 20 Februari 2018 21:14 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
PSMS Medan vs Persib Bandung

Persib tak bisa berbuat banyak di gelaran Piala Presiden tahun ini setelah tersingkir di babak grup. Persib nyatanya harus tersingkir dari babak delapan besar Piala Presiden 2018 setelah hanya menempati urutan ketiga klasemen akhir Grup A dengan 3 poin.

Maung Bandung memenangkan satu pertandingan melawan Sriwijaya FC, kemudian kalah atas PSMS Medan dan PSM Makassar.

Baca Juga

Padahal, Persib diharapkan mampu berbicara banyak di ajang Piala Presiden 2018 setelah tampuk kepelatihan klub berjuluk Maung Bandung itu dipergang oleh Roberto Carlos Mairo Gomez. Gomez bukanlah pelatih sembarangan, ia sempat sukses membawa klub Malaysia, Johor Darul Takzim menjuarai Piala AFC pada 2015 silam.

Skuat Persib

Di luar kegagalan Persib menjadi kampiun Piala Presiden tahun ini, namun juara Piala Presiden 2015 lalu itu tetap menjadi klub yang terhitung yang cukup mencuri perhatian. Kiprah Maung Bandung di turnamen bergengsi itu bahkan sempat menjadi vberita yang viral bahkan hingga laga final, meskipun mereka tersingkir di fase grup.

Meski Persija keluar sebagai juara, namun Persib tetap menancapkan eksistensinya di turnamen bergengsi tersebut. Berikut INDOSPORT merangkum tiga berita terheboh Persib di Piala Presiden 2018 yang menjadi viral.

PSMS Medan vs Persib Bandung

1. Pemboikotan Media di Bandung

Bobotoh saat menyanyikan lagu yel yel Persib Bandung.

Saat Persib ditaklukan PSMS Medan 0-2 di fase Grup A Piala Presiden 2018, sempat terjadi aksi penarikan Id liputan salah satu reporter media besar Indonesia, yakni VIVA. Hal tersebut dilakukan oleh Panita Penyelenggara (Panpel) Persib di Piala Presiden 2018.

Pemboikotan tersebut merupakan dampak dari pemberitaan media tersebut mengenai aksi pelemparan batu yang dilakukan Bobotoh di pertandingan melawan PSMS. Melalui media sosialnya, VIVA memang sempat mengunggah sebuah foto disertai caption mengenai insiden pelemparan botol yang dilakukan oknum Bobotoh pada pemain PSMS.

Unggahan media Viva Bola soal kondisi laga Persib Bandung vs PSMS Medan

Reaksi keras ditunjukkan oleh para Bobotoh yang langsung membanjiri postingan tersebut dengan komentar. Kebanyakan menganggap jika postingan mengenai pelemparan botol tersbeut merupakan hoaz alias berita yang tidak benar.

Mendapat reaksi keras, akun VivaBola akhirnya memberikan klarifikasi terbuka terkait situasi sebenarnya di lapangan. Mereka juga turut menautkan video situasi dan kondisi yang terjadi di Stadion GBLA usai laga berakhir, sekaligus menegaskan bahwa adanya aksi pelemparan bukanlah berita hoax tapi memang telah terjadi pelemparan oleh oknum suporter.


2. Persib Bandung Koleksi Pelanggaran Terbanyak

Persib Bandung vs PSM Makassar

Komisi Disiplin (Komdis) PSSI telah mengeluarkan putusan hukuman terbaru. Dalam putusan hukuman kali ini, Komdis membuat keputusan dari berbagi kejadian yang terjadi di antara Liga 1 dan Liga 2. Setidaknya putusan kali ini diambil dari dua kali sidang yang dilakukan Komdis.

Pada sidang perdana pada 28 Oktober lalu menghasilkan 14 putusan, sementara pada sidang kedua yakni pada 2 November lalu menghasilkan tiga putusan sidang.

Namun dari banyaknya hasil putusan sidang tersebut, Persib Bandung mengoleksi putusan pelanggaran terbanyak. Setidaknya tim berjuluk Maung Bandung ini mendapat enam poin putusan.

Memang dari enam poin tersebut diterima baik untuk pemain, ofisial, serta suporter Persib Bandung senior dan Persib Bandung U-19. Setidaknya dari hukuman Komdis kali ini Persib Bandung harus membayar denda sebesar 138.750.000 rupiah.

 


3. Persib Menang Suporter Terbaik

Koreografi dari Bobotoh pada laga pembukaan Piala Presiden 2018.

Kelompok suporter Persib Bandung, Bobotoh, dinobatkan sebagai suporter terbaik dalam gelaran Piala Presiden edisi 2018. Keputusan ini pun menimbulkan pro dan kontra terkait pemilihan dan indikator penilaian sebagai suporter terbaik.

 Sebelumnya, Ketua Steering Committe Piala Presiden, Maruarra Sirat, mengatakan ada tiga kandidat kelompok suporter yang akan dinobatkan sebagai suporter terbaik. Selain Bobotoh ada Aremania (Arema FC) dan Bonek Mania (Persebaya Surabaya).

Namun akhirnya panitia memutuskan Bobotoh yang dipilih menjadi yang terbaik. Terkait hal ini pria yang kerap disapa Ara ternyata memiliki alasan tersendiri.

"Saya menonton tiga-tiganya bertanding. Arema FC kalah di delapan besar. Sama halnya dengan Persebaya di Solo. Sementara Persib kalah di kandang sendiri," ucap Ara.

 "Kami sudah tahu sepak bola itu kalau menang akan tertib, aman, dan nyaman. Tetapi pada saat kalah dan bermain di kandang dengan basis suporter besar, ini tidak akan mudah dan tidak akan tenang. Itu alasannya," tambahnya. 



 

Persib BandungPersija JakartaBobotohLiga IndonesiaPiala Presiden 2018

Berita Terkini