x

Lawan MU, Sriwijaya FC Dapat Suntikan Kekuatan dari 'Pemain Baru'

Jumat, 6 April 2018 13:32 WIB
Kontributor: Muhammad Effendi | Editor: Arum Kusuma Dewi
Latihan Sriwijaya FC.

Sriwijaya FC akan menghadapi Madura United di laga Liga 1 2018 pekan ke-3 di Stadion Ratu Pamekasan, Sabtu (07/04/18). Dalam lawatan kali ini, Laskar Wong Kito dapat bantuan tenaga baru. 

Sejak pertama kali persiapan lawan MU, bek sayap Marco Meraudje absen latihan karena memakamkan neneknya di Papua. Ternyata, Marco tak lama berada di Papua, ia pun langsung ikut ke Madura. 

Baca Juga

1. Marco Sudah Bergabung Kembali

Latihan Sriwijaya FC.

Dari 20 pemain yang ada, Marco salah satunya. Pemain asal Papua ini masih punya peluang untuk masuk dalam starting eleven. Meski sebenarnya, dalam sesi latihan pelatih Rahmad Darmawan telah menyiapkan Alfin Tuasalamony sebagai pengganti. 

"Marco sudah bergabung di Surabaya," kata pelatih yang akrab disapa RD tersebut, Jumat (06/04/18).


2. Latihan Ringan

Rahmad Darmawan latihan bersama timnya Sriwijaya FC.

Pada hari pertama tiba, tim langsung diistirahatkan. Baru pagi ini, penggawa SFC melakukan latihan ringan di halaman Hotel Front One Pamekasan. Dimulai pukul 08.15 WIB, sekitar 30 menit para pemain melahap menu peregangan otot. Meski masih tampak sisa kelelahan akibat perjalanan, tetapi tidak ada kendala fisik berarti di pemain. 

“Ya kita lakukan sedikit pemanasan untuk menyiapkan pemain. Ringan saja (pagi ini). Sebab nanti sore kita akan lakukan uji coba lapangan,” kata Rahmad Darmawan. 


3. Belum Tentukan Starting XI

Rahmad Darmawan latihan bersama timnya Sriwijaya FC.

Menurut RD, sejauh ini kondisi pemain siap untuk menjalani laga besok. Namun untuk menentukan susunan pemain yang masuk daftar starting eleven, RD akan menunggu sampai menit terakhir.

“Mengenai komposisi tentunya akan dilihat kondisi terakhir dan kesiapan pemain itu sendiri menghadapi laga besok,” tuturnya.

Rahmad DarmawanSriwijaya FCLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini