x

Selain Persib, Persija juga Ngotot Gunakan Stadion PTIK untuk Jamu Persebaya

Minggu, 10 Juni 2018 20:05 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Keseriusan para pemain Persija Jakarta dalam latihan.

Persija Jakarta telah menetapkan untuk memakai Stadion PTIK saat menjamu Persib Bandung pada 30 Juni 2018 nanti.

Kendati ada keberatan dari pihak tim tamu, Direktur Utama Persija, Gede Widiade menyatakan pihaknya tetap ingin laga tetap digelar di Jakarta dan saat ini tidak ada alternatif lainnya selain stadion milik Bhayangkara FC itu.

"Sudah, tetap di PTIK. Saya sudah sampaikan di PTIK. Kalau PT LIB punya lapangan saya ikut, karena tanggal 30 ada Pilkada mau di mana lagi. Nggak ada lagi lapangan," ucap Gede.


1. Lawan Persebaya

Stadion PTIK milik Bhayangkara FC.

Rupanya, Stadion PTIK tidak hanya untuk menjamu Persib. Pihak Macan Kemayoran membuka kesempatan menggelar laga tunda melawan Persebaya Surabaya juga ditempat yang sama.

Gede Widiade menjelaskan jika mereka telah bertemu dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga 1 dan juga bersama pihak Persebaya untuk membicarakan mengenai penjadwalan ulang laga. Dan, Persija menyerahkan sepenuhnya keputusan pada PT LIB.

Baca Juga

2. Alasan Gunakan PTIK

Gede Widiade, Direktur Persija Jakarta.

Namun, untuk venue pertandingan, Gede mengatakan opsi utamanya adalah Stadion PTIK. Sedangkan untuk pembagian jatah suporter, Pesija belum bisa menentukan jawaban dari sekarang apakah Persebaya diberikan jatah tiket atau tidak.

"Persija klub besar, pasti punya plan A B dan C. Jadi kalau ada permintaan PT LIB untuk laga tunda, akan kami siapkan. Kami siapkan lokasi pertandingan yang kira-kira unsur kenyamanan dan keamanan diprioritaskan melihat kejadian kemarin," tutur Gede.

"Kita tidak mau korbankan nyawa karena pertandingan. Jadi opsinya ada beberapa, tapi utama di PTIK. Untuk putuskan tanpa penonton bukan keputusan kami, tapi keputusan dari kepolisian dan LIB," sambungnya.


3. PT LIB Belum Merespons

Logo PT. Liga Indonesia Baru (PT. LIB).

"Sampai sekarang belum diputuskan PT LIB," tandasnya mengenai kuota tiket untuk penggemar Persebaya.

Sebagai informasi, laga Persija vs Persebaya sejatinya berlangsung pda 3 Juni lalu. Akan tetapi, akibat kericuhan penonton antar kedua kubu sebelum kick off membuat pihak kepolisian dan panitai penyelenggara pertandingan memutuskan untuk membatalkan laga klasik tersebut.

Berikut jadwal lengkap Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA.

Persebaya SurabayaPersib BandungPersija JakartaGede WidiadeLiga IndonesiaLiga 1Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK)

Berita Terkini