x

Usai Dicemooh Fans di Laga Jerman vs Arab, Gundogan Curhat

Senin, 11 Juni 2018 20:43 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Arum Kusuma Dewi
Ilkay Gundogan dalam laga persahabatan Jerman vs Arab Saudi jelang Piala Dunia 2018.

Ilkay Gundogan mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan dari para penggemar Jerman saat ia membela negaranya melawan Arab Saudi dalam pertandingan persahabatan terakhir menjelang Piala Dunia 2018.

Baca Juga

Gundogan menggantikan Marco Reus di babak kedua pada saat mengalahkan Arab Saudi 2-1, dan mungkin tidak bisa melupakan pertandingan malam itu. Lantaran setiap kali gelandang Jerman itu menyentuh bola, penggemar selalu mencemoohnya hanya karena memiliki darah Turki.

Dapat dipahami bahwa Gundogan merupakan pemain yang dilahirkan di Jerman namun memiliki darah Turki. Dan ketika Presiden Recey Tayyip Erdogan melakukan lawatan ke Eropa, Gundogan yang bertemu dan berfoto bersama sempat menyebut Presiden Turki sebagai ‘presiden saya’.


1. Curhatan Gundogan

Gelandang serang Man City, Ilkay Gundogan dan Recep Tayyip Erdogan, Presiden Turki.

Beberapa hari setelah pertandingan persahabatan itu, mantan gelandang Borussia Dortmund tersebut mengungkapkan reaksinya atas cemoohan yang diterima dari penggemarnya sendiri. Ia sempat ditanya apakah terkejut dengan serangan tersebut.

“Beberapa reaksi menyentuh saya, termasuk serangan pribadi. Dalam beberapa tahun terakhir kami telah melakukan banyak hal untuk mempromosikan integrasi di Jerman,” jawabnya kepada France Football dilansir Sportbible.


2. Merasa Dikecewakan Negara Sendiri

Ilkay Gundogan dalam laga persahabatan Jerman vs Arab Saudi jelang Piala Dunia 2018.

Pemain Manchester City itu pun mengungkapkan bahwa ia sangat terkejut dengan reaksi penggemar yang menuduhnya tidak memiliki kesetiaan kepada Jerman hanya karena berfoto dengan Presiden Turki, negara di mana nenek moyangnya berasal.

“Kami tidak hanya memiliki darah Turki, yang diwarisi oleh orang tua dan keluarga kami. Kami lahir dan dibesarkan di Gelsenirchen. Itu kota dengan presentase tinggi para imigran. Itulah mengapa saya kaget mendengar kami tidak terintegrasi dan kami tidak ingin hidup sesuai nilai-nilai Jerman,” beber Gundogan.

“Jelas itu suatu masalah. Kami terbiasa dengan ejekan fans lawan, tetapi ketika kami dicemooh oleh penggemar sendiri, sulit untuk berdamai,” imbuhnya.


3. Kunjungan Erdogan

Mesut Ozil, Cenk Tosun, Ilkay Gundogan, dan Recep Tayyip Erdogan.

Bulan lalu, bintang Jerman Mesut Ozil dan Ilkay Gundogan mendapatkan kritikan tajam dari pihak Federasi Sepakbola Jerman (DFB) setelah keduanya kedapatan berfoto bersama dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan.

Presiden Erdogan tengah menjalani lawatan ke Eropa sebagai bagian dari rangkaian kampanye menjelang pemilihan umum pada bulan Juni nanti. Kedua pemain berdarah Turki itu turut menyambut Erdogan dan memberi presiden fenomenal itu jersey bertanda tangan di sebuah acara di London.

Berikut jadwal pertandingan Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

JermanPiala Dunia 2018TurkiArab SaudiIlkay GundoganBola InternasionalRecep Tayyip Erdogan

Berita Terkini