x

Piala Dunia 2018: Imbang Lawan Swiss, Neymar Pecahkan Rekor Tersendiri

Senin, 18 Juni 2018 14:38 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Neymar terjatuh di laga melawan Swiss dalam kejuaraan Piala Dunia 2018.

Hasil akhir mengejutkan terjadi dalam laga Piala Dunia 2018 dari Grup E. Salah satu kontestan terfavorit dalam ajang empat tahunan ini, Brasil, kewalahan saat menghadapi wakil dari Eropa, Swiss, pada Senin (18/06/18) dini hari WIB tadi.

Pada laga yang berlangsung di Rostov Arena, Rusia itu skuat Tite harus bermain imbang 1-1. Brasil sejatunya sempat membuat unggul terlebih dahulu lewat gol cantik yang dilesakkan oleh Philippe Coutinho pada menit ke-20. Swiss baru mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-50 lewat sundulan Steven Zuber.


1. Dilanggar 10 Kali dalam 1 Laga

Neymar dilanggar oleh Zakaria di Piala Dunia 2018.

Selain sengitnya laga yang terjadi di atas lapangan, jutaan pasang mata yang menonton pertandingan juga turut menyoroti aksi para pemain Swiss dalam melakukan pelanggaran kepada megabintang Brasil, Neymar.

Mantan pemain Barcelona itu dikabarkan telah dilanggar sebanyak 10 kali dalam pertandingan tersebut. Hal ini membuat Neymar berhasil memecahkan rekor tersendiri sebagai satu-satunya pemain yang dilanggar sebanyak dua digit dalam satu pertandingan.


2. Terakhir Terjadi 20 Tahun Silam

Neymar dilanggar oleh Granit Xhaka di Piala Dunia 2018.

Apa yang dialami Neymar merupakan kali pertama sejak 10 tahun terakhir di ajang Piala Dunia. Sebelumnya, ada legenda Timnas Inggris yang juga sempat terkena pelanggaran sebanyak dua digit, tepatnya 11 kali ketika melawan Tunisia di ajang Piala Dunia 1998.


3. 3 Pelanggaran Fatal

Neymar dilanggar oleh Velon Behrami di Piala Dunia 2018.

Dari 10 pelanggaran tersebut, Marca mengabarkan bahwa terdapat tiga pelanggaran fatal yang terjadi kepada Neymar dan satu berujung kartu kuning. Ketiga pelanggaran tersebut dilakukan oleh Lichtsteiner, Granit Xhaka, dan Valon Behrami.

Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Dunia 2018

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

NeymarBrasilPiala Dunia 2018Bola InternasionalSerba-Serbi Piala Dunia 2018

Berita Terkini