x

Piala Dunia 2018: Kabar Gembira untuk Inggris Jelang Laga vs Kolombia

Senin, 2 Juli 2018 12:38 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
James Rodriguez terpilih menjadi man of the match

Inggris akan bisa bernafas lega menjelang pertandingan babak sistem gugur melawan Kolombia di Piala Dunia 2018 yang akan berlangsung di Stadion Spartark pada hari Rabu (04/07/18).

Pasalnya, Timnas Kolombia belum memberikan penjelasan mengenai kesiapan bintangnya, James Rodriguez.

Kolombia menjadi tim yang menampilkan permainan yang luar biasa dalam tiga pertandingan terakhir mereka, dengan Rodriguez merupakan pemain kunci yang menjadi ‘momok’ bagi Timnas lawan.

Para penggemar Three Lions yang akan menghadapi tim perwakilan Amerika Selatan itu berharap Kolombia bermain tanpa bintangnya itu. Harapan ini menyusul Kolombia enggan mengatakan kesiapan Rodriguez setelah hasil scan yang diterima.

Baca Juga

1. Rodriguez Siap Hadapi Inggris?

James Rodriguez, gelandang serang Timnas Kolombia.

Sebuah Laporan mengatakan Kolombia mengharapkan kesiapan Rodriguez untuk menghadapi Inggris setelah sembuh dari cedera seriusnya. Kini Kolombia telah memberikan konfirmasi mengenai laporan tersebut, seperti dilansir Metro UK.

Sayangnya, pihak Timnas tidak memberi tahu apakah Rodruguez akan memulai permainan menghadapi Inggris. Sebuah pernyataan resmi dari pihak Kolombia mengatakan bahwa Rodriguez mengalami pembekakan kecil di ototnya.

“Pemeriksaan MRI dilakukan pada James Rodriguez, yang menunjukkan pembengkakan kecil tanpa robekan otot pada soleus kanannya.”


2. Rodriguez Alami Cedera

James Rodriguez (kanan) saat melakukan tendangan ke gawang Senegal.

Rodriguez diketahui tampak tertatih-tatih kesakitan selama pertandingan grup terakhir melawan Senegal lantaran tidak nyaman dengan kondisi kaki kanannya. Rodriguez dikabarkan sudah absen berlatih sejak hari Sabtu.

Pemain berusia 26 tahun itu mengalami cedera latihan latihan menjelang turnamen, namun cedera itu baru ia rasakan di lapangan ketika mengalahkan Senegal pekan lalu.


3. Inggris Harus Bersiap

Skuat Timnas Inggris merayakan gol Harry Kane ke gawang Tunisia, dalam laga Grup G Piala Dunia 2018, Selasa (19/06/18).

Mendengar kabar tersebut, Inggris yang mengandalkan top skor Piala Dunia, Harry Kane, sangat yakin bisa lolos dari babak sistem gugur.

Namun, Gareth Southgate harus memilih pemainnya sebelum pertandingan agar timnya tidak jatuh dua kali di kompetisi tersebut.

Perlu diketahui, Three Lions dikalahkan Belgia di pertandingan grup terakhir mereka dan memaksa mereka menempati posisi kedua Grup G namun lolos ke sistem gugur.

Baca Juga

Sebagai runner-up, Inggris menghadapi Kolombia yang merupakan juara di grup H.

Jadwal Pertandingan 16 Besar Piala Dunia 2018 Hari Ini, Senin (07/02/18):

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

KolombiaInggrisJames RodriguezPiala Dunia 2018Bola Internasional

Berita Terkini