x

5 Bintang yang Pernah Bertengkar dengan Jose Mourinho

Minggu, 29 Juli 2018 12:54 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

INDOSPORTS.com – Selama karier kepelatihannya di Jose Mourinho banyak mencetak pemain-pemain berbakat namun juga memiliki hubungan buruk dengan beberapa pemain asuhannya.

Jose Mourinho, sudah tidak diragukan, merupakan salah satu dari manajer hebat sepanjang masa. Pria asal Portugal itu dikenal dengan pemikiran permainannya, konferensi pers yang spektakuler, gaya bermain ‘parkir bus’, kemampuannya untuk menghasilkan sesuatu yang dirasa penting, dan tentunya memenangkan piala.

Tak hanya itu saja Mou dianggap memiliki kemampuan mengasuh dan mengembangkan bakat-bakat muda untuk menjadi pemain kelas dunia sejati, seperti Ricardo Carvalho, Deco, Arjen Robben, Didier Drogba, Raphael Varane, Angel Di Maria dan Mesut Ozil.

Baca Juga

Sayangnya, Mourinho juga beberapa kali gagal mengasuh pemainnya dan berakhir pada hubungan buruk hingga akhirnya meninggalkan klub mereka bermain. 

Berikut ini dirangkum dari Sports keeda, 5 pemain yang rela melakukan apa saja agar tidak bertemu pelatih Man United untuk kedua kalinya:


1. 1. Iker Casillas

Iker Casillas dan Jose Mourinho saat keduanya di Real Madrid.

Hubungan harmonis Casillas-Mourinho memburuk pada tahun 2011 ketika keduanya memperkuat Real Madrid. Mou telah mencurigai kekasih Iker membocorkan skuat Madrid menelang laga El Clasico. Perseteruan tersebut semakin memburuk ketika Mourinho menusuk manajer Barcelona Tito Vilanova di matanya.

Iker yang mencoba mengurangi ketegangan antara rekan setimnya di Spanyol menelepon ke beberapa pemain Barcelona untuk mencari rekonsiliasi. Mourinho yang mengetahui hal itu langsung menyebut Casillas berkhianat, egois, tikus got, kasar, seperti yang tertulis dalam biografi The Special One.

Akibatnya Casillas dicoret dari kiper utama, dengan Antonio Adan dan Diego Lopez menjadi kiper nomor 1 untuk Los Blancos.

Casillas dalam wawancaranya di tahun 2015 menyatakan secara terbuka bahwa, “Saya tidak pernah berbicara secara terbuka tentang dia (Mourinho) pada saat itu dan saya tidaak berpikir akan melakukannya. Semua orang tahu, pada akhirnya kami tidak memiliki hubungan yang baik.”


2. 2. Samuel Eto’o

Legenda Chelsea, Samuel Eto'o.

Pemain asal Kamerun itu mencicipi hidup di bawah besutan Mourinho di Inter Milan dan Chelsea. Mou merupakan alasan utama Eto’o memutuskan meninggalkan Inter ke Chelsea setelah mereka bekerja dengan baik meemenangkan Liga Chamoions 2010.

Namun hubungan mereka di Stamford Bridge tidak demikian harmonis ketika di Italia. Hubungan mereka mulai memburuk sejak Mou secara terbuka bercanda tentang usia lanjut pemain tersebut. Eto’o yang tidak terima menjawab, “Saya mungkin berumur 50 tahun, tapi saya masih mencetak gol!”

Eto’o ketika acara peluncuran perdana novel kehidupannya mengatakan, “Saya ingat banyak pertandingan saat saya dan Mourinho bertempur dan kami saling mengejek satu sama lain.”


3. 3. Luke Shaw

Pemain Manchester United, Luke Shaw.

Shaw menjadi salah satu pemain bek kiri terhebar di Eropa terlepas dari cedera yang pernah dialaminyaa. Namun kedatangan Mourinho di Old Trafford membuatnya sengsara untuk bermain di klub impiannya.

Mourinho mengklaim Shaw ‘ketinggalan jauh’ dari rekan-rekannya di Setan Merah dalam hal fokus dan ambisi. Dia juga secara terbuka mengkirik Shaw, dengan pemain asal Inggris itu bermain sangat sedikit.

Mungkin ada beberapa pemain yang kebal menghadapi perlakuan Mourinho, dikritik dan dibela di tempat terbuka, seperti Romelu Lukaku yang memutuskan bersatu kembali dengan Mou.

Namun berbeda dengan De Bruyne yang memutuskan angkat kaki dan bermain di klub lain. Apakah Shaw akan mengikuti salah satunya?


4. 4. Kevin De Bruyne

Selebrasi De Bruyne setelah membobol gawang Brasil di perempat final Piala Dunia 2018.

Kevin De Bruyne mungkin merasa sangat membenci Mourinho setelah perilaku yang tidak mengenakkan yang diterima ketika keduanya masih di Chelsea. Namun, Mourinho juga akan menyesal telah kehilangan pemain gemilang dan sensasional asal Belgia itu.

De Bruyne mengalami masa sulit di tahun 2013, ketika Mourinho banyak mengkritiknya. Manajer asal Portugal itu enggan memberikan De Bruyne tempat awal di skuat utamanya di Chelsea.  

Mourinho juga melepaskan bintang Man City dan bersikeras itu adalah keputusan besar karena, “Jika De Bruyne tinggal di sini (Cgelsea), tidak senang dan tidak bersemangat, dan kami telah menjualnya setelah setahun bermain, kami akan mendapatkan 50 persen lebih sedikit dari penjualannya.”

Dan ditanyaa alasan Mou melepas De Bruyne, The Special One menjawab, “Dengan De Bruyne, jika ada pemain yang menghampiri Anda dan menangis setiap hari bahwa dia ingin pergi, Anda harus membuat keputusan. Dia belum siap untuk bersaing. Dia anak yang mudah kesal, pelatihannya sangat buruk.”


5. 5. Bastian Schweinsteiger

Bastian Schweinsteiger.

Gelandang asal Jerman ini didatangkan ke Man United oleh Louis van Gaal pada tahun 2015 hanya dengan 6,5 juta poundsterling atau Rp 123 miliar dari Bayern Munchen. Sayangnya kariernya di Old Trafford tidak berjalan baik dengan pemenang Piala Dunai 2014 itu hanya bermain 18 kali.

Schweinsteiger bahkan terkesan sangat kelelahan bermain di musim-musim berikutnya, apalagi sejak kedatangan manajer baru Jose Mourinho. Beberapa sejak Mourinho tiba, pemain Jerman itu langsung diturunkan dari tim utama dan dikirim ke klub U-23.

Baca Juga

Parahnya, Schweinsteiger juga dihapus dari skuat Jerman untuk Liga Europa, bahkan dihapus dari daftar pemain aset Timnas untuk turnamen di masa depan. Kini Schweinsteiger bermain untuk klub Major League Soccer Chicago Fire.

Samuel Eto'oJose MourinhoIker CasillasBastian SchweinsteigerLuke ShawKevin De BruyneBola InternasionalTRIVIA

Berita Terkini