☰
x

Ditaklukkan Man City, 4 Pemain Chelsea Pantas Disalahkan

Senin, 6 Agustus 2018 01:02 WIB
Editor: Gerry Crisandy
Duel udara antara Laporte (kiri) dan Morata.

INDOSPORT.COM - Juara Piala FA musim lalu, Chelsea, harus mengakui keunggulan juara Liga Primer Inggris, Manchester City, dalam laga Community Shield (05/08/18), yang menjadi tradisi jelang bergulirnya musim baru di sepakbola Britania Raya.

Dua gol Sergio Aguero yang tak mampu dibalas oleh anak-anak asuh Maurizio Sarri menjadi penentu kemenangan bagi kubu biru Manchester, menyematkan keraguan bagi para penggemar The Blues tentang kesiapan tim.

Meskipun, memang, terdapat  beberapa pemain pilar seperti Eden Hazard, N'Golo Kante, Olivier Giroud dan Thibaut Courtois yang belum kembali dari liburan usai Piala Dunia 2018, Chelsea bermain jauh di ekspektasi.

Baca Juga

Beberapa pemain, terutama, tampil begitu mengecewakan.


1. David Luiz dan Marcos Alonso

David Luiz.

David Luiz

Kehilangan posisinya sebagai reguler di kesebelasan utama di bawah Antonio Conte, Luiz gagal menunjukkan kepada Sarri bahwa ia pantas untuk kembali ke dalam tim.

Luiz melakukan beberapa blok dan clearance penting di babak pertama. Di babak kedua, bagaimanapun, ia menjadi target dari serangan The Citizens karena menjadi celah lemah dalam pertahanan.

Marcos Alonso

Marcos Alonso

Dengan perubahan formasi yang terjadi di Chelsea dengan perubahan pelatih, maka Alonso yang biasanya bermain sebagai wingback, kini dimainkan di peran baru sebagai fullback.

Memiliki tugas bertahan yang lebih berat dibandingkan sebelumnya, Alonso tampak kesulitan. Ia berkali-kali tidak dapat mengawal Riyad Mahrez yang mengisi sisi kanan serangan Man City.

Alonso juga tidak banyak membantu dalam menyerang di posisi barunya ini.


2. Fabregas dan Morata

Cesc Fabregas, playmaker Chelsea.

Cesc Fabregas

Menjadi seorang gelandang tengah, Fabregas memang tidak dikenal sebagai pemain yang memiliki kapasitas bertahan yang mumpuni.

Kemampuannya dalam menemukan celah dan melakukan operan-operan mematikan lah yang membuatnya menjadi salah satu gelandang yang disegani.

Tapi di laga ini, ia tidak banyak mempengaruhi pertandingan. Selain itu, secara bertahan, ia juga terlihat tidak cocok dengan sistem baru.

Alvaro Morata

Alvaro Morata

Di bursa transfer musim panas kali ini, Chelsea begitu santer dilaporkan tengah berburu sosok striker. Mulai dari Gonzalo Higuain dan Robert Lewandowski menjadi dua nama besar yang sebelumnya sempat dihubungkan dengan klub London Barat ini -- dan dapat dilihat alasannya.

Bukan hanya di pertandingan ini, bahkan di sepanjang musim lalu, Morata sepertinya gagal beradaptasi dengan permainan fisik di Liga Primer Inggris. Para pemain lawan begitu mudah menggoyahnya saat menguasai bola membuatnya menjadi makanan pemain-pemain lawan.

Penyelesaian akhir pemain yang menjadi rekor transfer klub saat diboyong dari Real Madrid ini juga memburuk. Morata belum mencetak satu gol pun di pramusim.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbi Asian Games 2018 di INDOSPORT.COM.

ChelseaManchester CityCommunity ShieldLiga Inggris

Berita Terkini