x

Meski Tak Lagi Muda, Buffon Tak Kalah Penting dengan Neymar

Selasa, 7 Agustus 2018 09:31 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Yohanes Ishak
Gianluigi Buffon, Kiper PSG.

INDOSPORT.COM – Agen Gianluigi Buffon, Silvano Martina, mengklaim bahwa kesepakatan Paris Saint-Germain (PSG) untuk penjaga gawang berusia 40 tahun sama pentingnya dengan Neymar.

Agen pemain berkebangsaan Italia itu juga menjelaskan bahwa PSG memang menginginkan kehadiran kliennya, hal ini dibuktikan dengan penawaran kontrak yang diberikan oleh Les Parisien.

“Bagaimana transfer ke PSG bisa terjadi? Saya punya teman di sana, saya mengiriminya pesan dan dia mengatakan kepada saya untuk pergi ke Prancis segera,” ujar agen pemain yang akrab disapa Gigi Buffon.

Baca Juga

“Bagi mereka, itu sama pentingnya dengan Neymar. Buffon merasakan keinginan klub Prancis untuk memiliki dia di tim mereka dan dia sangat bersemangat,” katanya dilansir dari portal olahraga Football Italia.

“Dia merasa 10 tahun lebih muda. Mereka menawarkan kontrak dua tahun, sementara dia hanya ingin menandatangani kontrak selama setahun. Ini membuktikan kejujuran mereka, PSG sudah menginginkannya sejak 2009,” tutur sang agen.

Usianya yang tak lagi muda, Buffon sempat diharapkan untuk pensiun oleh banyak pihak setelah ia meninggalkan Juventus pada akhir musim lalu. Namun legenda Bianconeri itu telah berkomitmen selama dua musim untuk mendapatkan gelar bersama PSG.

Baca Juga

“Saya pergi minum kopi dengannya sekali dan dia mengatakan kepada saya bahwa dia senang untuk pensiun, sebelum menambahkan bahwa dia bisa bermain dengan baik di klub besar lainnya selama beberapa tahun lagi,” kata Martina kepada RMC Sport.

“Apapun bisa terjadi, tetapi PSG adalah klub yang hebat baginya. Mereka tim yang sangat bagus dan mereka pantas memenangkan piala, yang selalu baik untuk kariernya,” tutupnya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbi Asian Games 2018 di INDOSPORT.

NeymarParis Saint-GermainGianluigi BuffonLigue 1 PrancisBola InternasionalLigue 1

Berita Terkini