x

Media Asing Ternama Samakan Lapangan di Indonesia dengan ‘Sawah’

Selasa, 14 Agustus 2018 15:06 WIB
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Lapangan Latihan Timnas Vietnam di Cikarang.

INDOSPORT.COM – Baru-baru ini, Indonesia selaku tuan rumah penyelenggara Asian Games 2018 kembali dihebohkan dengan adanya keluhan dari salah satu peserta Asian Games 2018, Vietnam di cabang olahraga sepak bola.

Tim Nasional Vietnam U-23 mengeluhkan kondisi lapangan latihan yang diberikan oleh pihak penyelenggara Asian Games 2018. Pasalnya, lapangan latihan yang diberikan sangat tidak layak digunakan.

Buruknya lapangan latihan yang diberikan kepada Timnas Vietnam turut mendapatkan sorotan dari media asing ternama Vietnam, Sport5. Bahkan, media asal Vietnam tersebut menyamakan lapangan latihan itu dengan sawah.

Baca Juga

"Timnas U-23 Vietnam berlatih di lapangan seperti 'sawah'," tulis media asing asal Vietnam tersebut.

Media Vietnam Sport 5 Soroti lapangan latihan di Cikarang

1. Lapangan Tidak Layak Pakai

Timnas Vietnam latihan di jalanan jelang Asian Games 2018.

Tim Nasional Vietnam U-23 mengeluhkan saran dan prasarana yang diberikan oleh pihak penyelenggara kepada timnya. Pasalnya, lapangan latihan yang diberikan kepada Timnas Vietnam dianggap tidak layak digunakan.

Skuat asuhan Hang-seo Park harus berlatih di pabrik Samsung Group Indonesia di kawasan Cikarang, Jawa Barat. Kualitas lapangan yang diberikan oleh pihak penyelenggara dinilai sangat buruk dan merugikan.

Lapangan Latihan Timnas Vietnam di Cikarang

Lebih lanjut, Hang-seo Park menilai jika kondisi lapangan yang digunakan ini bisa membuat para pemainnya terkena cedera.

“Tentu saja kualitas lapangan tidak bagus, risiko cedera pemain lebih tinggi," ujar Hang-seo Park.

Terus Ikuti Berita Olahraga Asian Games 2018 Lainnya Hanya di INDOSPORT.

IndonesiaAsian GamesVietnamAsian Games 2018Bola InternasionalTimnas VietnamSerba Serbi Asian Games 2018

Berita Terkini