x

Mitra Kukar Ingin Patahkan Kemalangan Bermain Tandang

Sabtu, 22 September 2018 13:16 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Arum Kusuma Dewi
Rahmad Darmawan saat konfrensi pers Persebaya vs Mitra Kukar.

INDOSPORT.COM - Sabtu (22/09/18) hari ini, Mitra Kukar bakal melakoni lanjutan Liga 1 melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT). Menjelang laga itu Naga Mekes bertekad untuk meraih poin penuh. Kepercayaan dirinya itu ditunjang dengan semua pemainnya yang dapat bermain.

"Kami datang ke Surabaya bawa 18 pemain, mereka semua siap dimainkan melawan Persebaya (Sabtu, 22/09/18). Tidak ada yang terkena akumulasi hanya dua pemain saja yang tidak kami bawa karena cedera. Pemain itu Muhammad Bakhtiar dan Dedi Hartono," beber mantan pelatih Sriwijaya FC.

Namun meskipun semua pemain Mitra Kukar diprediksi dapat tampil pada laga akhir pekan ini, ambisi untuk mencuri poin itu tampaknya bakal sulit direalisasikan.

Baca Juga

Hal ini lantaran tim tamu bakal mendapatkan tekanan dari Bonek, suporter loyal Persebaya Surabaya. Catatan saat Mitra Kukar melakoni laga tandang penampilan mereka cukup buruk; dari 5 kali laga Naga Mekes kalah sebanyak 3 kali.

Melihat fakta tersebut mantan pelatih Sriwijaya FC itu memang tak menampiknya. Oleh sebab itu RD berupaya untuk memperbaiki rekor buruk timnya saat laga melawan Bajul Ijo.  

"Persiapan kami sudah cukup matang, kami sudah mulai lakukan persiapan setelah laga melawan Persipura kemarin (17/08/18)," ujar Rahmad Darmawan.

Baca Juga

"Kita harus meningkatkan kewaspadaan dan fokus menjelang laga melawan Persebaya Surabaya, karena tim ini saya akui tim bagus apalagi bermain di kandang justru motivasi semakin meningkat," tutupnya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT
 

Persebaya SurabayaMitra KukarRahmad DarmawanLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini