x

Hasil Pertandingan Liga 1 2018: Bhayangkara FC vs Sriwijaya FC

Jumat, 12 Oktober 2018 17:27 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Lanjar Wiratri
Pemain Bhayangkara FC, Hargianto sedang membawa bola.

INDOSPORT.COM - Laga sengit dalam lanjutan kompetisi sepak bola tertinggi nasional, Liga 1 musim 2018/2019 kembali bergulir dan telah memasuki pekan ke-25 pada hari ini.

Pada pertandingan sore ini, Jumat (12/10/18), terjadi duel seru yang mempertemukan sang juara bertahan musim lalu, Bhayangkara FC vs Srwijaya FC.

Bertanding di stadion PTIK, Bhayangkara FC berusaha tampil maksimal demi kembali ke jalur kemenangan usai dalam laga terakhir kontra PS TNI, harus pulang dengan tangan hampa.

Baca Juga

Sementara sang tamu, justru tengah dalam kondisi on fire usai memetik angka penuh saat menjamu Bali United pada Sabtu, (06/10/18) lalu.

Pada babak pertama, tuan rumah menguasai jalannya pertandingan, namun jeleknya penyelesaian akhir membuat Bhayangkara FC belum berhasil menciptakan gol.

Namun di babak kedua, Bhayangkara FC berhasil memaksimalkan peluang-peluang yang diciptakan dan akhirnya sukses membobol gawang Sriwijaya FC.


1. Babak Pertama

Skuat Sriwijaya FC berfoto jelang pertandingan.

Pada babak pertama, tuan rumah mampu tampil dominan dan sukses menciptakan sejumlah peluang berbahaya kepada sang tamu, Sriwijaya FC.

Namun kurang tajamnya para pemain depan Bhayangkara dalam memaksimalkan peluang, membuat skor tak kunjung datang, termasuk Srwijaya FC yang mencoba memanfaatkan serangan balik.

Peluang pertama tercipta di menit 21', di mana umpan silang Paulo Sergio gagal langsung dituntaskan oleh Elio Martins, bola terlepas dan berhasil diamankan Yogi Rahadian.

Menit ke-27, gantian sang tamu yang mendapat peluang lewat sepakan bebas Vizcarra mengarah tepat ke gawang, sayang bola mengenai mistar gawang dan menjadi penyelamat bagi tuan rumah.

Bhayangkara kembali mendapat peluang di menit 32, Elio Martins yang sukses masuk ke kotak penalti langsung melepaskan tembakan, namun usahanya masih melebar.

Tak ada gol yang tercipta di babak pertama, dan membuat kedua tim masuk ruang ganti dengan skor sama kuat 0-0. Laga pun diprediksi akan semakin panas di babak kedua.


2. Babak Kedua

Dzumafo berhasil melewati pemain PSMS Medan.

Selepas jeda, Bhayangkara tak mengendurkan serangan dan kerap memberikan tekanan kepada sang tamu sejak peluit babak kedua berbunyi.

Namun peluang pertama justru hadir dari Sriwijaya FC, tepatnya dimenit 48 saat Yogi Rahadian yang membawa bola seorang diri, mampu dan melepaskan tembakan kaki kiri di luar kotak penalti. Namun usahanya masih melebar dari sasaran.

Gol yang ditunggu pun akhirnya datang, kali ini Bhyangkara FC tak menyia-nyiakan peluang. Berawal dari aksi Adam yang memberikan umpan kepada Paulo Sergio pada menit ke-60.

Dengan cepat, pemain asal Portugal tersebut melepaskan sepakan keras yang sempat memantul ke tanah dan gagal dijangkau Teja Paku Alam.

Tertinggal lebih dulu, Sriwijaya FC mulai berani keluar melakukan tekanan, tetapi beberapa kali kesempatan menekan terbuang sia-sia sebelum memasuki kotak penalti.

Peluang bagi Srwijaya FC di menit akhir, pergerakan Vizcarra usai menyambut sepakan bebas dihentikan oleh Indra Kahfi. Pemain naturalisasi tersebut terjatuh, tetapi sang pengadil tidak melihat adanya pelanggaran.

Terdesak, Bhayangkara FC justru sukses memperbesar kedudukan lewat permainan cantik Adam Alis yang memberikan umpan silang dan mampu diselesaikan dengan sempurna oleh Elio Martins.

Hingga peluit panjang dibunyikan, tak ada lagi gol tambahan dari kedua tim dan membuat Bhayangkara FC meraih tiga angka di pertandingan kali ini.


3. Susunan Pemain

Skuat Bhayangkara FC.

Berikut susunan pemain dalam laga Liga 1 antara Bhayangkara vs Sriwijaya FC.

Baca Juga

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lain Serta Serba-serbi Liga Indonesia di INDOSPORT.COM.

PT Liga IndonesiaSriwijaya FCHasil PertandinganLiga IndonesiaBhayangkara FCLiga 1

Berita Terkini