x

Hasil Pertandingan Liga 1: Persipura Jayapura vs Persib Bandung

Senin, 15 Oktober 2018 15:52 WIB
Penulis: Coro Mountana | Editor: Arum Kusuma Dewi
Aksi selebrasi pemain Persib Bandung.

INDOSPORT.COM - Pertandingan Liga 1 Indonesia hari ini, Senin (15/10/18), mempertemukan Persipura Jayapura vs Persib Bandung di Stadion Mandala, Jayapura. Pertandingan di pekan ke-25 ini merupakan ulangan laga final Liga Indonesia 2014.

Kedua tim tidak dapat menurunkan skuat terbaiknya akibat absennya sejumlah pemain pilar seperti yang dialami di kubu tuan rumah, mereka tidak akan diperkuat oleh kapten Boaz Solossa. Sedangkan top skor Ezechiel N’Douassel tidak akan bermain untuk Persib Bandung.

Baca Juga

Meski begitu, baik Persipura maupun Persib tetap mengincar tiga poin dengan misi yang dibawanya masing-masing. Pertandingan berlangsung dengan silih berganti menyerang yang dilakukan oleh kedua tim.

Usaha yang dilakukan pada babak pertama oleh kedua tim masih belum menemui sasaran, skor masih 0-0. Babak kedua, pertandingan semakin hidup akibat skema serangan dari kedua tim yang semakin matang.

Akhirnya Hilton Moreira berhasil mencetak gol pembuka pada menit ke-52. Tersengat, Persib Bandung mencoba untuk menekan balik hingga berhasil membalas lewat Ghozali Siregar pada menit ke-68.

Baca Juga

Serangan demi serangan coba dilakukan oleh kedua tim guna mengejar kemenangan. Namun, hingga pertandingan berakhir skor tetap sama kuat 1-1.


1. Babak Pertama

Babak pertama pertandingan Persipura melawan Persib Bandung.

Di awal pertandingan, Persib Bandung mencoba untuk mengambil alih jalannya pertandingan. Peluang pertama pun langsung didapatkan oleh Atep yang berhasil mendapatkan ruang untuk memberikan umpan kepada Muchlis Hadi Ning.

Sayang, striker yang pernah membela Timnas Indonesia U-19 tidak mampu mengantisipasi umpan manis dari ‘Lord’ Atep. Mutiara Hitam tidak tinggal diam, mereka langsung mendapatkan peluang emas dari Prisca Womsiwor yang tendangannya masih melambung jauh.

Baca Juga

Pada menit ke-12, Ghozali Siregar berhasil melepaskan tendangan jarak jauh yang masih belum menemui sasaran. Mantan pemain Persib Bandung, Hilton Moreira membalas dengan sundulan yang masih di atas beberapa senti dari mistar gawang Persib Bandung yang dikawal M. Natshir.

Pertandingan berjalan cukup alot hingga tiba-tiba Addison Alves dapat melepaskan diri dari kawalan bek Persib dengan melepaskan tembakan yang masih lemah. Persib langsung membalas dengan Ghozali Siregar yang melakukan placing ke tiang jauh.

Baca Juga

Sayang sepakan dari pemain yang sempat absen di laga terakhir masih membentur tiang gawang. Kejutan! Baru menit ke-40, pelatih Mario Gomez langsung mengganti Muchlis Hadi dengan Eka Ramdani.

Persib Bandung nyaris mengakhiri babak pertama dengan kondisi tertinggal, jika seandainya Ardi Idrus tidak menyapu bola yang sudah menyentuh garis gawang M. Natshir. Semenit menjelang turun minum, kapten Ian Luis Kabes harus ditarik keluar mengalami sedikit gangguan di kakinya dan harus digantikan.


2. Babak Kedua

Persipura Jayapura vs Persib Bandung.

Baru tiga menit babak kedua berjalan, Supardi berhasil mengirimkan umpan manja yang langsung disambar oleh Oh In-kyun yang masih melebar dari gawang Persipura Jayapura yang dikawal Dede Sulaiman.

Akhirnya di menit ke-52, skema serangan yang bermula dari tusukan Prisca Womsiwor berhasil menciptakan kemelut di pertahanan Persib Bandung. Penyerang Hilton Moreira berhasil mendapatkan bola di dalam kotak penalti dan langsung melepaskan tendangan first time menyusur tanah yang berujung gol, 1-0 untuk Persipura.

Baca Juga

Unggul, tidak membuat mutiara hitam mengendurkan serangan, Addison Alves masih sempat menembak dari luar kotak penalti yang masih tepat di pelukan penjaga gawang M. Natshir. Maung Bandung yang tertinggal mencoba untuk keluar membangun serangan ke pertahanan Persipura.

Selalu kalah duel di tengah menyebabkan Persib sulit untuk mengembangkan permainan. Meski begitu, mereka tetap mendapatkan peluang melalui tendangan bebas yang dilepas oleh Supardi.

Umpan lambung itu berhasil menemui kepala Victor Igbonefo, sayang tandukan mautnya masih melayang di atas gawang. Serangan yang terus dilancarakan oleh Persib Bandung akhirnya berhasil menemui sasaran di menit ke-68.

Permainan satu dua yang dilakukan oleh Atep dan Ghozali Siregar yang berperan sebagai false nine berhasil membuat pertahanan Persipura kocar-kacir. Hingga akhirnya Ghozali menembak ke pojok gawang yang tidak bisa dihalau Dede Sulaiman, skor menjadi 1-1.

Baca Juga

Berhasil menyamakan kedudukan, pelatih Mario Gomez memilih menyimpan Atep untuk digantikan oleh Wildansyah di menit ke-73. Berkeinginan untuk meraih kemenangan, Persib mendapatkan peluang kembali melalui sepakan spekulasi Wildansyah yang masih di atas beberapa millimeter gawang Persipura.

Anak-anak Papua yang merasa di atas angin karena bermain di rumah sendiri, tidak mau kalah dengan balas menembak yang dilakukan oleh Hilton Moreira lewat tendangan bebas yang melengkung. Untung Persib memiliki M. Natshir yang lompat menghalau bola itu.

Ghozali Siregar yang sebelumnya sepakannya mengenai tiang gawang dan berujung satu gol, mencoba untuk mencetak gol kedua. Sayang kali ini tendangan kerasnya masih membentur mistar gawang, hasil akhir seri 1-1.


3. Susunan Pemain

Pelatih Persipura, Oswaldo Lessa dan Hilton Moreira saat konferensi pers jelang laga Persipura vs Persib.

Ikuti Terus Update Liga Indonesia dan Sepak Bola Indonesia di INDOSPORT.COM
 

Persib BandungPersipura JayapuraLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini