x

Striker Naturalisasi Timnas Indonesia Tiru Aksi Khabib Nurmagomedov

Jumat, 19 Oktober 2018 14:28 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Isman Fadil

INDOSPORT.COM – Kemenangan Khabib Nurmagomedov atas Conor McGregor menjadi viral belakangan ini. Petarung asal Rusia itu berhasil menang pada ronde ke-4 dan mempertahankan gelar juara UFC Lightweight.

Kemenangan sedikit ternoda akibat insiden kericuhan di luar ring. Petarung asal Rusia itu melompat keluar dari octagon dan memukul salah satu kru dari McGregor, Dillon Danis.

Meskipun demikian, pertarungan tersebut tidak luput dari perhatian banyak pihak, termasuk pemain sepak bola Indonesia.

Baca Juga

Pertarungan Khabib vs McGregor lantas ditirukan oleh striker naturalisasi Timnas Indonesia, Ilja Spasojevic. Tidak hanya sendiri, ia turut mengajak sang anak, Dragan, untuk bertarung gulat.


1. Ilja Spasojevic dan Anaknya Tiru Aksi Khabib vs McGregor

Spaso dan kedua anaknya, Dragan dan Iriana

Ilja Spasojevic ikut memperagakan aksi tarung bebas Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor bersama Dragan. Aksi tersebut diunggah oleh Spaso melalui akun Instagram pribadinya.

Spaso tampak dengan ekspresi bahagia memasang kuda-kuda untuk menangkis serangan putranya. Dragan terlihat melakukan tendangan dengan kaki kanan mengalah ke sang ayah.

Baca Juga

Pertarungan tersebut tentu hanya sebatas permainan antara ayah dan anak. Striker Bali United itu tengah dalam masa persiapan jelang melawan tuan rumah Arema FC pada lanjutan Liga 1 2018.

Spasojevic kembali subur bersama Laskar Serdadu Tridatu di putaran kedua liga kasta teratas sepak bola Indonesia. Meskipun begitu, catatan 8 golnya saat ini belum membawa Spaso ke Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2018.

Ikuti Terus Update Liga Indonesia dan Sepak Bola Indonesia di INDOSPORT.COM

Ilija SpasojevicTimnas IndonesiaBali UnitedLiga IndonesiaKhabib NurmagomedovBerita Transfer

Berita Terkini