x

5 Bintang Sepak Bola Dunia yang Lahir di Bulan Desember

Sabtu, 1 Desember 2018 12:36 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Kue Ulang Tahun

INDOSPORT.COM- Tepat pada hari ini, Sabtu (01/12/18) tahun 2018 memasuki bulan terakhirnya. Dengan predikat bulan terakhir, tentu saja Desember kian ditunggu-tunggu untuk sebagian orang yang lahir di bulan ini.

Berdasarkan pengertiannya, orang yang lahir di bulan Desember pada dinilai memiliki kelebihan-kelebihan yang sangat membanggakan. Bahkan, mereka kerap kali disebut-sebut memiliki kriteria yang tepat untuk menjadi seorang pemimpin.

Baca Juga

Fakta-fakta tersebut, ternyata benar adanya. Bukan hanya bualan semata. Tak sedikit nama-nama besar yang sekiranya mempunyai kemampuan yang tak ada duanya.

Sebut saja salah satu pentolan grup band 21 Pilots, Tyler Joseph yang lahir pada awal bulan Desember. Begitu pula dengan LeBron James yang ternyata akan merayakan hari kelahirannya, tepat di penghujung bulan ini.

Selain nama-nama yang disebutkan tadi, nyatanya terdapat nama besar lainnya yang memiliki kelahiran di bulan Desember, tak terkecuali para atlet-atlet di dunia sepak bola. Tercatat ada ratusan pemain sepak bola yang lahir di bulan Desember.

Baca Juga

Di antaranya merupakan legenda-legenda pada sebuah klub. Siapa sajakah mereka? Berikut portal berita olahraga INDOSPORT telah merangkum 5 bintang sepak bola berulang tahun setiap bulan Desember.


1. David Villa

David Villa saat memperkuat Timnas Spanyol.

Nama David Villa tentu saja tidak bisa dilupakan oleh sebagian orang. Kiprahnya bersama Atletico Madrid, Barcelona, dan Timnas Spanyol sangatlah fantastis.

Beragam gelar prestisius, seperti satu trofi Piala Dunia 2010 dan Liga Champions di musim 2010/11 telah menjadi bukti nyata keabsahan Villa sebagai penyerang terkemuka dunia. Torehan 310 gol, serta 72 assist dari 611 pertandingan turut melengkapi catatan impresifnya sebagai juru gedor.

Kini Villa yang bermain di klub Major League Soccer (MLS) New York FC, tengah mempersiapakan kepensiunannya sebagai pesepakbola di musim depan, mengingat usianya pada tanggal 3 Desember nanti akan menginjak 37 tahun.

Baca Juga

John Terry

John Terry, asisten pelatih Aston Villa

Setelah dirumorkan akan membela klub-klub medioker Eropa, John Terry secara mengejutkan memilih untuk gantung sepatu dari dunia yang membesarkan namanya ini setelah 21 tahun merintis kariernya.

Tentu saja keputusan mantan kapten Chelsea ini, bukanlah hal yang aneh, bila mengingat usianya yang akan menginjak 38 tahun pada tanggal 7 Desember nanti.

Kiprahnya sendiri selama berkostum Chelsea dan Timnas Inggris memang sangatlah mengesankan. Satu trofi Liga Champions, serta lima trofi Premier League telah membuktikan kualitasnya sebagai salah satu pemain belakang yang sulit untuk dilewati.

Saat ini, John Terry telah memiliki pekerjaan baru yang tidak jauh-jauh dari dunia si kulit bundar. Ya, dirinya dipercayai oleh Aston Villa untuk menjadi asissten Dean Smith yang tengah berjuang di kasta kedua Liga Inggris musim 2018/19.


2. Alexis Sanchez

Alexis Sanchez melepaskan umpan.

Tentu saja bila mengingat nama Alexis Sanchez kita akan langsung mengingatnya sebagai salah satu penyerang mematikan saat ini. Sejak membela Udinese, Barcelona, Arsenal, dan Manchester United, Sanchez selalu menjadi pilihan utama para pelatih berkat kemampuannya dalam menusuk jantung pertahanan lawan.

Torehan 16 trofi yang diantaranya berasal dari tiga kompetisi tertinggi benua Eropa telah membuktikan kemampuannya sebagai penyerang yang tidak bisa dianggap remeh.

Walau begitu, Sanchez yang pada tanggal 19 Desember nanti akan berusia 30 tahun ini, tengah berada di performa terburuk dalam kariernya sebagai pesepakbola. Ketidakharmonisan hubungannya dengan Jose Mourinho, digadang-gadang sebagai alasan utama gagalnya Sanchez pada musim ini.

Walau begitu, Alexis Sanchez tetaplah Alexis Sanchez. Kehadirannya di lapangan hijau, wajib untuk diwaspadai, apabila tak ingin melihat mantan pemain Barcelona ini meliuk-liuk di kotak pinalti.

Gonzalo Higuain

Gonzalo Higuain berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Sampdoria.

Kiprahnya sebagai juru gedor klub-klub elit Eropa sangatlah fantastis. Sejak pertama kali mendarat di benua biru, Gonzalo Higuain langsung berkostum Real Madrid saat usianya baru 19 tahun.

Tentu saja hal ini mengejutkan banyak orang, mengingat tidak ada yang mengetahui nama Higuain sebelumnya. Walau begitu, penyerang Argentina ini berhasil membuat publik berdecak kagum saat melihat permainannya di atas lapangan hijau.

Instingnya dalam mencetak gol, serta kemampuannya dalam mengobrak-abrik pertahanan lawan dapat diancungi dua jempol. Sayang kariernya harus tertutup setelah kedatangan Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale.

Baca Juga

Menyadari sosoknya mulai digantikan oleh dua pemain termahal dunia ini. Higuain pun memutuskan hengkang ke Napoli pada tahun 2013. Menariknya bersama Partenopei, pemain yang akan berulang tahun pada 10 Desember ini, justru berhasil membuat Real Madrid menyesal.

Instingnya dalam urusan mencetak gol, malah menjadi-jadi saat berseragam Napoli dan Juventus. Bahkan saat berseragam Si Nyonya Tua, dirinya berhasil membawa Juventus menjadi tim yang disegani oleh klub-klub lainnya.

Sayang, Higuain harus hengkang dari Juventus setelah Ronaldo didatangkan oleh manajemen dari Real Madrid pada awal musim 2018/19. Dirinya pun memutuskan membelot ke rival abadi Si Nyonya Tua, AC Milan di musim yang sama.


3. Raheem Sterling

Raheem Sterling.

8 Desember 1994, atau lebih tepatnya 23 tahun yang lalu, seseorang bernama Raheem Sterling lahir di ibukota Jamaika, Kingston. Kala itu, tidak ada yang mengetahuinya bahwa pemain berpostur kecil ini kelak akan menjadi pemain berkelas dunia.

Bersama Liverpool, Sterling berhasil membangkitkan gairah The Reds yang telah lama tertidur. Bersama Luis Suarez, keduanya bahu-membahu membawa Liverpool mendekati gelar juara trofi Liga Primer Inggris. Sayang, kekalahan The Reds di beberapa laga terakhirnya membuat mimpi tersebut harus kandas.

Barulah saat berkostum Manchester City, Sterling akhirnya berhasil meraih mimpi tersebut saat mengantarkan The Citizens menjuarai Liga Primer Inggris pada musim 2017/18.

Tak cukup sampai disitu saja. Sterling pun berhasil menjadi tulang punggung Timnas Inggris di beberapa kompetisi-kompetisi terkemuka, layaknya Piala Dunia. Instingnya dalam mengobrak-abrik pertahanan lawan, serta kecepatannya menjadi senjata kecil yang berhasil membuat nama Sterling kian di segani.

Terus Ikuti Update Berita Sepak Bolla Internasional Lainnya di INDOSPORT.COM

David VillaRaheem SterlingGonzalo HiguainJohn TerryAlexis SanchezBola InternasionalTRIVIABerita Transfer

Berita Terkini