x

Perubahan Jadwal Liga 1 Bikin Pemain Persib Kekurangan Waktu Istirahat, Ini Kata Gomez

Kamis, 6 Desember 2018 12:58 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Pemain Persib Bandung protes ke wasit dalam laga melawan Perseru Serui di Liga 1 2018, Jumat (23/11/18).

INDOSPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) secara resmi telah mengumumkan mengubah jadwal pekan terakhir kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2018.

Perubahan tersebut, secara langsung membuat jadwal beberapa klub harus dimajukan menjadi tanggal 8 Desember 2018. Dan salah satu yang mengalaminnya adalah klub sepak bola asal Jawa Barat, Persib Bandung.

Baca Juga

Persib sedianya akan menghadapi Barito Putra pada tanggal 9 Desember 2018, namun karena tak memiliki kepentingan lagi, baik untuk menentukan juara maupun degradasi, laga Persib Bandung vs Barito Putera dimajukan menjadi 8 Desemebr 2018.

Seperti tertuang dalam regulasi Go-Jek Liga 1 2018 khususnya pasal 8 ayat 3, pelaksanaan pertandingan week 34 khususnya yang melibatkan klub-klub dalam penentuan juara dan degradasi harus dilaksanakan secara bersamaan.


1. Respons Mario Gomez

Pelatih Persib, Mario Gomez saat ditemui di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung, Sabtu (10/11/2018).

Mendapati kenyataan tersebut, pelatih Persib Bandung Mario Gomez mengaku tak khawatir meski sejatinya akan membuat jatah istirahat pemainnnya akan berkuarang usai bermain di Piala Indonesia.

"It's ok, tidak apa-apa. Kami juga punya waktu persiapan yang cukup lama. Untuk kebugaran pemain setelah melawan PSCS (Cilacap) tidak masalah karena kami sudah melakukan rotasi," kata pelatih berkebangsaan Argentina ini, seperti dilansir halaman resmi Persib Bandung.

Baca Juga

Laga Persib Bandung vs Barito Putra sendiri dipastikan akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali.

Namun, Maung Bandung berpotensi tidak akan menggelar uji lapangan lantaran baru akan bertolak ke Bali pada Jumat 7 Desember sore, atau sehari sebelum pertandingan digelar.

"Tidak masalah, kami sudah tahu kualitas rumput stadionnya. Seperti kalian tahu, Persib sudah beberapa kali bermain di sana. Kami akan maksimalkan persiapan di Bandung saja," ungkap Gomez.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Persib BandungLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini