x

Dihukum PSSI Seumur Hidup, Bambang Suryo Mengaku Tak Pernah Dapat Surat Panggilan

Rabu, 26 Desember 2018 16:43 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Isman Fadil
Bambang Suryo.

INDOSPORT.COMBambang Suryo (BS) akhir-akhir ini namanya banyak disebut karena mengungkap berbagai kasus match fixing di sepak bola nasional melalui program acara salah satu stasiun tv swasta.

BS juga merupakan mantan runner match fixing sepak bola nasional. Namun ia mengaku sejak tahun 2015 sudah tidak menjalani aktivitas terlarang tersebut.

Kini, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menetapkan BS untuk tidak beraktivitas di persepakbolaan nasional seumur hidup, dalam surat bernomor 024/L3/SK/KD-PSSI/XII/2018. Padahal sebelumnya, BS pernah mendapat hukuman yang sama sejak tahun 2015 lalu dan itu berlaku lagi untuk saat ini.

Baca Juga

PSSI menyebut jika Bambang Suryo tak memenuhi panggilan Komdis pada Kamis (19/12/18) lalu. Pemanggilan tersebut terkait Komdis yang ingin meminta keterangan BS soal dirinya yang meminta uang Rp100 juta ke pelatih PS Ngada agar lolos babak 32 besar Liga 3.

"Yang bersangkutan tidak memenuhi panggilan Komite Disiplin PSSI tanpa alasan yang patut dan lebih memilih hadir pada acara Mata Najwa pada malam hari dan diperkuat dengan bukti-bukti yang cukup untuk menegaskan terjadinya pelanggaran disiplin," tulis Komdis dalam suratnya.


1. Tak Merasa Dipanggil PSSI

Bambang Suryo, eks runner (penghubung bandar dgn tim utk melakukan match fixing)

Seiring turunnya surat dari Komdis PSSI tersebut, BS pun mengaku tak pernah mendapat panggilan apapun saat dikonfirmasi oleh awak INDOSPORT.

"Saya baru dengar sore ini (26/12/18) dari grup kalau saya dijatuhi hukuman, padahal saya dipanggil secara langsung, telepon, atau email pun tidak pernah," kata Bambang saat dihubungi via telepon oleh INDOSPORT.

BS juga menambahkan jika pada tanggal itu, dirinya sedang berada di Jakarta sehabis mengisi acara Mata Najwa dan tidak mendapat panggilan apapun.

"Padahal di tanggal itu saya ada di Jakarta, tapi tidak ada panggilan apapun."

BS sendiri hingga saat ini merupakan manajer Persekam Metro FC yang berlaga di Liga 3.

PSSIKomisi Disiplin PSSIPengaturan Skor Pertandingan (match fixing)Bambang SuryoPersekam MetroExco PSSILiga Indonesia

Berita Terkini