x

Dipimpin Krishna Murti, Satgas Anti Mafia Bola Indonesia Segera Periksa Vigit Waluyo

Rabu, 23 Januari 2019 15:44 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Lanjar Wiratri
3 Kegiatan Terduga Match Fixing Vigit Waluyo Usai Dipenjara Kejari Sidoarjo

INDOSPORT.COM - Satgas anti mafia bola besok (Kamis, 24/1/19) rencananya bakal memeriksa Vigit Waluyo (VW). Pemeriksaan ini rencananya bakal dipimpin langsung oleh wakil satgas (Wakasatgas) anti mafia bola, Brigjen Pol Krishna Murti.

Rencana kedatangan Wakasatgas anti mafia bola ke Lapas kelas 1A, Sidoarjo disampaikan langsung oleh ketua tim media satgas anti mafia bola. Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono pada Rabu (23/01/19).

Baca Juga

"Besok kita akan memeriksa Vigit dan besok yang memimpin langsung wakasatgas," ujar Argo pada Rabu (23/1/19).

Lebih lanjut, Argo mengatakan satgas bakal memeriksa VW terkait dugaan pengaturan skor sepak bola. Selain itu satgas juga akan memeriksa beberapa hal yang lain termasuk soal aliran dana.

Baca Juga

"Pemeriksaan ya soal aliran dana juga, mungkin soal itu," imbuh Argo.

Seperti diketahui Vigit Waluyo banyak diperbincangkan oleh para penikmat sepak bola. VW juga disebut-sebut terlibat dalam kasus mafia sepak bola di Indonesia termasuk pengaturan skor untuk Liga 2.

Baca Juga

Kini, VW masih mendekam di Lapas kelas 1A Sidoarjo karena kasus korupsi PDAM Sidoarjo. Korupsi yang  menyebabkan kerugian negara sebesar Rp3 miliar itu membuat Vigit Waluyo menjadi buronan sejak 2018. 

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT 

Kombes Krishna MurtiLiga IndonesiaSatgas Anti Mafia Sepak BolaVigit Waluyo

Berita Terkini