Elisa Basna Belum Bisa Main di Piala Indonesia
INDOSPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurdjaman (Djanur) memastikan ke-18 pemainnya sudah didaftarkan untuk turnamen Piala Indonesia leg pertama melawan Persinga Ngawi.
Namun dari ke-18 pemain itu tidak banyak nama pemain baru yang bisa bergabung di Piala Indonesia.
Salah satunya Elisa Basna yang tidak bisa didaftarkan di kompetisi tersebut. Djanur memberikan alasan jika Elisa Basna tidak bisa bermain lantaran masa pendaftaran sudah ditutup.
"Pendaftaran pemain di Piala Indonesia terakhir tanggal 30 (Januari) 2019 yang lalu. Elisa baru setelah itu datang kan. Jadi kami belum bisa mendaftarkannya," ujar Djajang Nurdjaman usai memimpin latihan Persebaya.
Nah, dengan kejadian seperti itu Djanur akhirnya memberikan solusi dengan memasukkan beberapa pemain junior untuk menambal kekuatan Persebaya. Djanur mengatakan dirinya sudah mengantongi sejumlah nama pemain junior.
"Sudah ada nama-nama pemain junior Persebaya, ada enam pemain yang akan kita masukkan," lanjut mantan pelatih PSMS Medan itu. Hanya saja nama-nama pemain junior itu belum disebutkan oleh Djanur di latihan pagi hari tadi.
Sementara itu, Persebaya Surabaya per hari ini (Kamis, 07/02/19) sudah memiliki setidaknya 22 pemain yang sudah dikontrak oleh manajemen.
Termasuk 2 pemain asing yang baru saja datang yakni Manuchekhr Dhzalilov dan Amido Balde yang dikontrak masing-masing satu tahun.
Ikuti terus Berita Sepak Bola Indonesia dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT.COM