x

Dilepas Klub Malaysia, Berapa Harga untuk Datangkan Ahmad Jufriyanto?

Jumat, 15 Februari 2019 11:46 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pemain Kuala Lumpur FA Ahmad Jufriyanto.

INDOSPORT.COM - Salah satu pemain sepak bola Indonesia Ahmad Jufriyanto dikabarkan telah dilepas klub sepak bola asal Malaysia, Kuala Lumpur FA. Lantas berapakah harga untuk mendatangkannya?

Hal tersebut terungkap oleh salah satu akun media sosial Twitter bernama @zulhelmizainal1, yang mengunggah foto bersama Ahmad Jufriyanto.

"Jupe, last day with KL. All the best Achmad Jufrianto," kicau akun tersebut, yang diketahui sebagai jurnalis di media massa Astro Arena, Kamis (14/02/19).

Kicauan tersebut menimbulkan tanda tanya besar terhadap kiprah Ahmad Jufriyanto bersama Kuala Lumpur FA di Liga Super Malaysia 2019.

Baca Juga

Ketika dikonfirmasi akan kabar tersebut, Ahmad Jufriyanto belum bisa memastikan masa depannya. Ia juga tak ingin bicara terlalu banyak akan rumor ini.

"No comment dulu, maaf banget," kata eks bek Persib Bandung ini kepada INDOSPORT, Kamis (14/02/19).


1. Harga Ahmad Jufriyanto

Ahmad Jufriyanto meloncat tinggi menerima umpan lambung untuk mengancam gawang PBR. Pertandingan berlangsung di stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung. Senin (06/10/14).

Kendati begitu ternyata kabar ini tentu bisa disambut baik oleh para peserta klub Liga 1 2019. Terlebih lagi isu yang merebak kalau ia akan kembali ke Persib Bandung.

Lantas berapa harga untuk mendapatkan Ahmad Jufriyanto? Menurut penelusuran redaksi INDOSPORT lewat data dari laman Transfermarkt, tertera nominal sang pemain.

Baca Juga

Per 31 Mei 2017, kisaran angka untuk bisa mengontrak Ahmad Jufriyanto adalah Rp2,8 miliar atau 158.000 poundsterling.

Namun ditekankan kembali kalau nominal tersebut bisa saja berbeda dengan kontrak yang ditawarkan klub-klub peminat Ahmad Jufriyanto.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.

Ahmad JufriyantoAchmad JufriyantoAhmad JufriantoLiga IndonesiaKuala Lumpur FA

Berita Terkini