x

Kalah dari Klub Promosi Liga 2, Ini Dalih Pelatih PSIS Semarang

Rabu, 27 Februari 2019 01:20 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Prio Hari Kristanto
PSIS Semarang di turnamen Patifosi Bersatu

INDOSPORT.COM - PSIS Semarang meraih satu kemenangan dan sekali kalah dalam Trofeo bertajuk "Patifosi Bersatu " di Stadion Joyokusumo Pati, Selasa (26/02/19). Dengan hasil itu, tim Laskar Mahesa Jenar gagal menjuarai turnamen segitiga tersebut.

Padahal, sebagai tim dari Liga 1, skuat asuhan Jafri Sastra digadang-gadang jadi kampiun. Namun PSIS hanya menang atas tuan rumah Persipa Pati, 2-1 dan tumbang, 0-1 dari Persatu Tuban. Persipa sendiri merupakan kontestan Liga 3, sedangkan Persatu baru saja promosi ke Liga 2.

Pada pertandingan pertama, Persatu mengalahkan Persipa dengan skor 2-0. Sementara pada pertandingan kedua, tim asal Jawa Timir itu di luar dugaan bisa mengalahkan PSIS dengan skor 1-0.

Baca Juga

Usai pertandingan, Jafri Sastra, tak mempermasalahkan hasil akhir yang diraih timnya. Menurutnya, laga uji coba termasuk turnamen pramusim memang jadi ajang untuk pembentukan tim.

"Kami memang masih butuh proses adaptasi antara pemain baru dan lama. Momen seperti ini dimanfaatkan untuk pembentukan tim," kata pelatih asal Padang tersebut.

Mantan pelatih Mitra Kukar itu menyebut PSIS juga baru berlatih mulai 15 Februari silam. Belum lagi para pemain yang tak sama waktu bergabungnya dengan tim.

"Kami berterima kasih atas undangan turnamen ini. Ajang seperti ini penting dan kami selalu serius menghadapinya," tegas dia.

Baca Juga

Sebelum mengikuti trofeo di Pati, PSIS Semarang lebih dulu tersingkir dari Piala Indonesia. Tim kebanggaan masyarakat Kota Lunpia itu kalah agregat, 2-5 dari Bhayangkara FC.

Terus Ikuti Perkembangan Liga Indonesia dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM

PSIS SemarangLiga Indonesia

Berita Terkini