x

3 Pemain yang Jadi Sorotan Tajam Jelang Persebaya vs Persib di Piala Presiden 2019

Kamis, 7 Maret 2019 10:09 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Ilustrasi Persebaya Surabaya vs Persib Bandung.

INDOSPORT.COM – Pertandingan pekan ke-2 grup A turnamen pramusim Piala Presiden 2019 mempertemukan Persebaya Surabaya vs Persib Bandung, Kamis (07/03/19).

Bermain di hadapan puluhan ribu Bobotoh, klub sepak bola Indonesia Persib Bandung tidak ingin kembali malu di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.

Pelatih Miljan Radovic akan berusaha memaksimalkan skuat yang ada sepeninggal Febri Hariyadi yang memenuhi panggilan Timnas Indonesia.

Baca Juga

Nasib serupa juga dialami oleh Persebaya Surabaya. Absennya sejumlah pilar utama membuat pelatih Djadjang Nurdjaman harus memutar otak untuk meramu strategi baru guna meraih poin maksimal di laga kedua.

Pertandingan antara Persebaya Surabaya vs Persib Bandung bisa dikatakan menjadi laga yang paling dinanti di grup A. Kedua tim sama-sama bertabur bintang di segala lini.

Sejumlah pemain kedua tim tak khayal turut menjadi sorotan untuk bisa mengangkat performa timnya. Setidaknya ada 3 pemain yang paling disorot pada pertandingan Persebaya Surabaya vs Persib Bandung pukul 15.30 WIB nanti.

Berikut portal berita olahraga INDOSPORT mengulasnya untuk Anda.


1. Amido Balde

Amido Balde melakukan selebrasi usai cetak gol

Striker asing anyar Persebaya Surabaya ini langsung nyetel usai didatangkan pada bursa transfer musim 2019. Catatan gol Amido Balde melesat tajam bersama Bajul Ijo.

Top skor sementara Piala Indonesia ini total telah mengemas 12 gol dalam 4 pertandingan bersama Persebaya Surabaya di semua kompetisi. Rata-rata, ia sanggup mengemas 3 gol di setiap laga.

Baca Juga

Pada pertandingan sore nanti, Amido Balde kembali menjadi sorotan untuk bisa kembali menambah pundi-pundi golnya bersama Persebaya Surabaya.

Terlebih, lini pertahanan Persib Bandung masih belum stabil sepeninggal Victor Igbonefo dan belum matangnya penampilan Indra Mustafa.


2. Ezechiel N’Douassel

Ezechiel N'Douassel melewati dua pemain Persiwa.

Sebagai top skor Persib Bandung di Liga 1 2018 lalu, Ezechiel N’Douassel belum menunjukkan tajinya di ajang pramusim Piala Presiden 2019.

Pada pertandingan pertama melawan Tira Persikabo, Ezechiel terlibat dalam gol Kim Jeffrey Kurniawan dengan memberikan asis matang.

Baca Juga

Pertandingan antara Persebaya Surabaya vs Persib Bandung nanti akan menjadi pertarungan dua striker asal Afrika dari kedua kubu.

Baik Ezechiel maupun Amido Balde tentu tidak ingin mengalah untuk mengejar predikat striker paling tajam di Piala Presiden 2019.


3. Esteban Vizcarra

Esteban Vizcarra mencoba mengejar bola, saat menghadapi Persiwa Wamena.

Esteban Vizcarra absen pada pertandingan melawan Tira Persikabo, Sabtu (02/03/19) kemarin. Walhasil, Persib Bandung mengalami kekalahan tipis 1-2.

Pada pertandingan melawan Persebaya Surabaya nanti, Vizcarra dikabarkan sudah siap diturunkan usai menderita cedera lengan.

"Vizcarra sekarang sudah dipersiapkan untuk lawan Persebaya. Tadi, saya sudah pakaikan dia pelindung untuk bagian sikutnya. Alhamdulilah, sampai semua sesi latihan dari pelatih selesai, Vizcarra bisa mengikutinya dengan baik," kata dokter tim Persib Bandung, dr. Raffi Ghani, seperti dirilis halaman resmi klub.

Baca Juga

Selain itu, pelatih Djadjang Nurdjaman juga mewaspadai Vizcarra sebagai pemain yang paling berbahaya di kubu Maung Bandung.

"Dia (Vizcarra) punya kelebihan meskipun pemain itu absen lama. Tapi dia saat comeback perlu kami awasi pergerakannya," ungkap mantan pelatih Persib Bandung itu.

Absennya Febri akan memberi kesempatan bagi Vizcarra untuk beroperasi di sektor gelandang sayap. Ia juga kerap dipasang di belakang Ezechiel sebagai striker bayangan.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Piala Presiden dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM

Persebaya SurabayaPersib BandungPiala PresidenEsteban VizcarraLiga IndonesiaEzechiel N'DouasselTRIVIAAmido BaldePiala Presiden 2019

Berita Terkini