☰
x

Sama-sama Belum Kalah, Bhayangkara Ogah Pikirkan Bali United

Selasa, 12 Maret 2019 16:58 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Selebrasi pemain Bhayangkara FC.

INDOSPORT.COM - Bhayangkara FC membuka peluang lolos ke babak delapan besar Piala Presiden 2018 usai menang di laga kedua Grup B melawan Mitra Kukar, Senin (11/03/19) di Stadion Patriot, Bekasi. The Guardian menaklukan klub Liga 2 itu dengan skor tipis, 2-1.

Laga sejatinya tak berjalan mudah, sebab Bhayangkara tertinggal terlebih dahulu di babak pertama lewat gol cepat Mitra Kukar yang dilesakan Achmad Faris pada menit ke-11.

Beruntung, Bhayangkara mampu bangkit di babak kedua dan membalas lewat gol Anderson Salles pada menit  ke-51 dan Herman Dzumafo pada menit ke-73.

Baca Juga

"Pertandingan tidak gampang. Kami sempat tertinggal tapi akhirnya menang. Hasil ini positif buat kita dan perbesar peluang lolos," kata pelatih sepak bola Bhayangkara, Alfredo Vera pada awak media berita sport.

"Kita agak susah karena kebobolan di awal, banyak buang peluang juga. Tapi akhirnya kita dapat tiga poin untuk maju ke depan. Mudah-mudahan kemenangan ini bisa membawa kita untuk lolos," imbuh Herman Dzumafo soal hasil laga kemarin.

Dengan kemenangan tersebut, Bhayangkara terus bersaing di tabel klasemen dengan Bali United yang juga menang 2-1 atas Semen Padang di laga kedua, Senin (11/03/19) di Stadion Patriot, Bekasi. The Guardian berada di posisi kedua lantaran kalah agresifitas gol.

Laga kontra Bali United pada 14 Maret mendatang jadi tantangan terbesar Bhayangkara untuk bisa lolos ke babak berikutnya. Namun, Alfredo Vera belum memikirkan hal itu dan fokus pada timnya, apalagi The Guardian sudah kebobolan tiga gol dalam dua pertandingan.

Baca Juga

"Saya belum bisa bicara sekarang untuk lawan Bali nanti. Nanti kita usaha lagi buat gak kebobolan," tutur Alfrefo.

"Kita sudah coba antisipasi, tapi tidak semua berjalan sesuai rencana. Yang penting kita juga bisa cetak banyak gol," imbuh Alfredo soal agresifitas Bhayangkara.

Perlu diketahui, Bhayangkara FC sementara ini menjadi salah satu tim yang sudah mengoleksi dua kemenangan beruntun di Piala Presiden 2019. Selain mereka ada juga Persebaya Surabaya, Bali United, Persipura Jayapura, dan Persela Lamongan.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM

Piala PresidenLiga IndonesiaAngel Alfredo VeraBhayangkara FCBali United FCPiala Presiden 2019

Berita Terkini