x

Marina Granovskaia, Wanita Paling Berkuasa di Sepak Bola Inggris

Selasa, 19 Maret 2019 12:17 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Arum Kusuma Dewi
Marina Granovskaia

INDOSPORT. COM - Sepak bola kini perlahan mulai jadi olahraga yang juga dinikmati oleh para wanita. Banyak kaum hawa yang sudah tekun menonton pertandingan atau bahkan terjun langsung menjadi pesepak bola.

Kuasa wanita dalam ranah lapangan hijau ternyata tak hanya sampai di situ saja. Ada seorang wanita di Inggris sana, yang ternyata sampai memiliki kekuasaan untuk menentukan nasib pelatih-pelatih ternama.

Sosok yang dimaksudkan bernama Marina Granovskaia. Wanita berusia 44 tahun ini merupakan tangan kanan pemilik Chelsea, Roman Abramovich.

Baca Juga

Kuasa yang dimilikinya di Chelsea terbilang cukup besar. Marina Granovskaia jadi orang yang muncul untuk mengambil kebijakan jika Roman Abramovich sedang berhalangan hadir.

Marina Granovskaia juga punya hak untuk menentukan nasib pelatih yang menukangi Chelsea. Dan, Marina Granovskaia kini sepertinya jadi sosok yang tengah ditakuti Maurizio Sarri, pelatih Chelsea saat ini.


1. Nasehat Ajaib Marina

Legenda Chelsea, Didier Drogba.

Marina Granovskaia punya kuasa yang cukup besar di Chelsea. Ia bisa membuat kebijakan dan mewakili Roman Abramovich selaku pemilik klub.

Seperti dikutip dari The Sun, Marina Granovskaia bukanlah sosok wanita yang punya latar belakang sepak bola. Namun, nasihat dan sarannya kerap memengaruhi keputusan Abramovich untuk Chelsea.

Seperti pada 2009 lalu ketika Chelsea tersingkir dari Liga Champions. Abramovich berniat menjual penyerang Chelsea, Didier Drogba ke klub lain.

Namun, Marina Granovskaia tiba-tiba muncul dan memberikan nasehat ajaibnya. Ia menyarankan kepada Abramovich agar Drogba tetap dipertahankan.

Baca Juga

Hasilnya sudah terekam dalam sejarah, Drogba tetap bertahan di Chelsea hingga tahun 2012. Drogba bahkan bisa membawa Chelsea meraih gelar juara Liga Champions musim 2011/12.


2. Penentu Nasib Para Pelatih

Maurizio Sarri pelatih Chelsea

Hal yang membuat Marina Granovskaia nampak punya kuasa lebih adalah jabatannya. Selain statusnya sebagai tangan kanan Abramovich, Marina Granovskaia memang punya kuasa khusus di manajemen Chelsea.

Marina Granovskaia sebenarnya setara dengan anggota dewan Chelsea. Ia diberikan tanggung jawab untuk mengurusi transfer, kontrak, pinjaman, hingga akademi tim.

Tak heran bila Marina Granovskaia punya kuasa lebih untuk menentukan nasib seorang pelatih di Chelsea. Ia yang jadi dalang di balik kembali Jose Mourinho ke Chelsea pada 2013. 

Marina Granovskaia pun juga dalang ketika Chelsea mendepak Antonio Conte dari kursi kepelatihan. Conte dianggap Marina Granovskaia telah membawa permainan Chelsea menurun sehingga harus dilepas.

Baca Juga

Begitu pula kini saat Chelsea performanya tengah terus menukik di tangan juru taktik Maurizio Sarri. Marina Granovskaia jelas bisa menjadikan Sarri sebagai korban selanjutnya yang akan didepak.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT

ChelseaMarina GranovskaiaLiga Inggris

Berita Terkini