x

3 Fakta Unik Terukir dalam Pesta Gol Italia di Kualifikasi Euro 2020

Rabu, 27 Maret 2019 06:46 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Stefano Sensi selebrasi pasca cetak gol untuk Timnas Italia

INDOSPORT.COM - Jadwal pertandingan Kualifikasi Euro 2020 antara Timnas Italia vs Lichtenstein baru saja rampung dengan skor akhir 6-0 untuk kemenangan Gli Azzurri, Rabu (27/03/19) dini hari tadi.

Timnas Italia tancap gas sejak menit pertama pertandingan, dengan mencetak empat gol pada babak pertama dan membuat Lichtenstein tak berkutik sama sekali.

Sudah unggul empat gol tanpa balas, Italia belum merasa puas diri. Mereka mencetak dua gol tambahan di babak kedua.

Baca Juga

Dua gol dari enam gol yang dilesakkan Italia ke gawang Lichtenstein, dicetak oleh Fabio Quagliarella yang memang sedang moncer di Serie A Italia musim 2018/19 ini.

Selain Quagliarella mencetak gol, ada beberapa fakta menarik dari pertandingan Italia vs Lichtenstein, yang berakhir dengan setengah lusin gol.

Berikut INDOSPORT sudah rangkum dari beberapa sumber sebanyak 3 fakta dari pertandingan Kualifikasi Euro 2020 antara Italia vs Lichtenstein untuk Anda.

Baca Juga

1. Rekor Quagliarella

Striker Timnas Italia, Fabio Quagliarella merayakan golnya ke gawang Liechtenstein di ajang Kualifikasi Euro 2020, Rabu (27/03/19) dini hari WIB.

Fakta pertama adalah gol pertama Fabio Quagliarella pada pertandingan dini hari nanti. Gol itu menjadikannya sebagai pencetak gol tertua untuk Timnas Italia, dia saat ini berusia 36 tahun.

2. Timnas Italia Bangkit?

Para pemain Timnas Italia merayakan kemenangan telak atas Liechtenstein di ajang Kualifikasi Euro 2020, Rabu (27/03/19) dini hari WIB.

Fakta yang kedua adalah jumlah gol yang dicetak oleh Italia. Enam gol tadi ternyata merupakan yang pertama sejak tahunn 1962, saat mereka menggulung Turki dengan skor yang sama, 6-0 juga.

Baca Juga

3. Tim Muda Produktif

Timnas Italia saat merayakan golnya ke gawang Liechtenstein, Rabu (27/03/19) dini hari WIB.

Dilansir dari Opta Paolo, ternyata Timnas Italia salah satu tim muda yang cukup produktif. Dengan delapan pemain terakhir yang cetak gol, semuanya berusia 27 tahun.

ItaliaFabio QuagliarellaEuro 2020Kualifikasi EuroBola InternasionalJadwal PertandinganLiechtensteinTRIVIAItalia vsItalia vs Liechtenstein

Berita Terkini