x

Bejo Sugiantoro Pastikan Persebaya Tampil All Out di Final Piala Presiden 2019

Selasa, 9 April 2019 10:53 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Bejo Sugiantoro menyatakan Persebaya Surabaya siap memberi kebahagiaan untuk Bonekmania di final Piala Presiden 2019.

 INDOSPORT.COM – Pertandingan leg pertama Final Piala Presiden 2019 yang mempertemukan Persebaya vs Arema FC dipastikan akan berlangsung sengit.

Apalagi setelah asisten pelatih tim sepak bola asal Kota Pahlawan, Bejo Sugiantoro, memastikan bahwa para pemain akan tampil semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik bagi manajemen dan juga para pendukung setia Persebaya, Bonekmania.

Baca Juga

“Para pemain sudah bertekad untuk tampil sebaik mungkin dan memberikan yang terbaik untuk Persebaya,” ujar Bejo Sugiantoro yang dikutip dari situs resmi Persebaya.

Persebaya menjadi satu-satunya tim sepak bola yang berhasil melenggang ke partai Final Piala Presiden 2019 tanpa tersentuh satu kekalahan pun. Pada tiga pertandingan babak penyisihan grup, tim Bajul Ijo menang dua kali dan seri satu kali.

Tim kebanggaan Bonekmania tersebut, sukses melaju ke babak Semifinal setelah berhasil menumbangkan PS Tira-Persikabo dengan skor 3-1 pada pertandingan babak 8 besar yang berlangsung di Stadio Gelora Bung Tomo, Jumat(29/03/19) lalu.

Melaju ke babak Semifinal, Persebaya harus menghadapi tim bertabur bintang, Madura United. Namun sekali lagi, skuad Green Force berhasil mengalahkan Laskar Sape Kerrab di dua leg sekaligus. Persebaya menang dengan skor tipis 1-0 di leg pertama yang dimainkan di Stadio Gelora Bung Tomo, Rabu (03/04/19) lalu.

Tim asuhan Djajang Nurjaman tersebut kembali sukses mengalahkan pasukan Dejan Antonic di leg kedua dengan skor 3-2. Persebaya pun melenggang ke Final Piala Presiden 2019 dengan agregat 4-2.

Kemenangan beruntun tersebut dianggap menjadi modal berharga skuad Persebaya untuk tampil baik di leg pertama Final Piala Presiden 2019 kontra Arema FC.

“Semua elemen tim ini, mulai dari pelatih, pemain sampai ofisial sudah sangat kompak. Kami membentuk tim ini dengan rasa kekeluargaan yang tinggi. Manajemen sudah berusaha memberikan yang terbaik bagi tim, sekarang giliran pemain yang memberikan kontribusi  terbaik untuk menghargai kinerja manajemen.

Baca Juga

Bejo mengatakan bahwa Persebaya wajib tampil maksimal untuk menghargai para suporter yang sudah jauh-jauh datang ke stadion.

“Kami  wajib tampil bagus untuk menghargai para suporter yang sudah jauh-jauh datang ke stadion,” pungkas Bejo Sugiantoro.

Leg pertama partai Final Piala Presiden 2019 akan berlangsung pada Selasa (09/04/19) ini di stadio Gelora Bung Tomo. Sedangkan leg kedua akan berlangsung di stadion Kanjuruhan pada  Jumat(12/04/19) mendatang.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM
 

Persebaya SurabayaAremaPersebaya 1927Liga IndonesiaArema FCPiala Presiden 2019Persebaya vs Arema FCArema FC vs Persebaya Surabaya

Berita Terkini