x

Prediksi Pertandingan Serie A Italia 2018/19: Napoli vs Cagliari

Minggu, 5 Mei 2019 15:14 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Lanjar Wiratri
Prediksi pertandingan Liga Serie A Italia 2018/19 antara Napoli vs Cagliari.

INDOSPORT.COM - Prediksi pertandingan sengit Serie A Italia 2018/19 pekan ke-35, pada Senin (06/05/19) dini hari WIB, antara Napoli vs Cagliari.

Laga yang berlangsung di stadion San Paolo tersebut, Napoli akan bertindak sebagai tuan rumah dan berusaha meraih poin penuh demi menjaga posisi runner up hingga akhir musim nanti.

Saat ini Napoli masih duduk di peringkat kedua dengan perolehan 70 poin, berjarak tujuh angka dari Inter Milan yang berada di bawahnya.

Baca Juga

Dengan menyisakan tiga laga, jarak Napoli masih bisa dipangkas oleh Inter Milan, apalagi Napoli dan Inter Milan masih akan saling bertarung di pekan terakhir Liga Italia musim ini.

Sehingga jika Napoli kalah dalam laga dinihari nanti dan kembali gagal meraih poin penuh saat bertemu Inter Milan, maka peluang mereka finis sebagai peringkat kedua bakal hilang.

Secara statistik pertemuan kedua tim, Napoli jauh unggul dari sang tamu. Di mana di lima pertandingan terakhir, Napoli selalu meraih kemenangan bahkan pada pertemuan pertama musim ini, anak asuh Carlo Ancelotti tersebut mampu menang tipis 0-1 di kandang Cagliari.

Catatan tak pernah menang itulah yang membuat Cagliari diprediksi sulit meraih kemenangan, terlebih laga nanti bakal dimainkan di kanang Napoli yang dikenal memiliki suporter spartan dalam memberik dukungan dan tekanan ke tim tamu.

Lima Pertemuan Terakhir
16-12-2018 Cagliari 0-1 Napoli (Liga Serie A)
26-02-2018 Cagliari 0-5 Napoli (Liga Serie A)
01-10-2017 Napoli 3-0 Cagliari (Liga Serie A)
06-05-2017 Napoli 3-1 Cagliari (Liga Serie A)
11-12-2016 Cagliari 0-5 Napoli (Liga Serie A)

Perkiraan Susunan Pemain
Napoli starting IX (4-4-2): Alex Meret; Kevin Malcuit, Kalidou Koulibaly, Raul Albiol, Faouzi Ghoulam; Jose Callejon, Fabian Ruiz, Piotr Zielinski, Amin Younes; Arkadiusz Milik, Dries Mertens.

Cagliari starting IX (4-3-1-2): Alessio Cragno; Darijo Srna, Fabio Pisacane, Luca Ceppitelli, Luca Pellegrini; Paolo Faragò, Luca Cigarini, Artur Ionita; Nicolo Barella; Joao Pedro, Leonardo Pavoletti.

Selebrasi Kalidou Koulibaly usai cetak gol ke gawang Chievo di lanjutan Serie A Italia, Minggu (14/04/19), di Stadion Marcantonio Bentegodi.

Player to Watch:
Arkadiusz Milik (Napoli)

Penyerang berusia 25 tahun ini, patut mendapat pengawalan ketat dari para barisan pertahanan Cagliari jika mereka tak ingin kebobolan banyak gol. 

Tercatat Arkadiusz Milik selama musim 2018/19 ini telah mencetak 17 gol di semua ajang, dan menjadikannya top skor klub sampai saat ini.

Leonardo Pavoletti (Cagliari)
Serupa dengan Napoli yang memiliki penyerang haus gol, di tubuh Cagliari pun ada satu pemain yang harus diwaspadai Kalidou Koulibaly dan kolega.

Baca Juga

Adalah Leonardo Pavoletti, pemain berusia 30 tahun tersebut terbukti telah mencetak 12 gol untuk I Rossoblu di sepanjang musim ini, dan membuatnya sebagai pencetak gol terbanyak klub.

Dengan komposisi pemain dan catatan pertemuan yang lebih baik, Napoli diprediksi mampu mengandaskan perlawanan Cagliari dalam pertandingan dini hari nanti. Terlebih dukungan para suporter bisa membuat tim tamu kesulitan menampilkan permainan terbaik.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Serie A Italia dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT