x

Pulang dari Inggris, Supriadi Langsung Diperkenalkan Sebagai Pemain Baru Persebaya

Selasa, 14 Mei 2019 09:45 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Indra Citra Sena
Mochammad Supriadi saat menerima penghargaan dari walikota Surabaya Tri Riamaharini.

INDOSPORT.COM - Manajemen Persebaya Surabaya mengaku bakal segera memperkenalkan Mochamad Supriadi yang baru saja dikontrak. Rencana itu bakal dilakukan setelah sang pemain tiba di Indonesia, Selasa (14/5/19) hari ini.

"Rencananya tanggal 14 Mei dia pulang ke Indonesia dan lima hari kemudian bergabung dengan Persebaya," ujar manajer Candra Wahyudi, Senin (13/5/19). 

Baca Juga

Supriadi memang diketahui sempat menimba ilmu di Inggris bareng tim Garuda Select yang sebagian besar anggotanya berisikan jebolan tim nasional Indonesia U-16 seperti Brylian Aldama, Amanar Abdillah, M. Fajar Fathurahman, serta si kembar fenomenal Amiruddin Bagas Kaffa dan Amiruddin Bagus Kahfi.

Candra melanjutkan, pendekatan manajemen dengan Supriadi sudah lama dilakukan. Hanya saja dalam prosesnya, pendekatan serta komunikasi  dijalin oleh Persebaya melalui orang tua sang pemain.

"Sejak dulu sudah kami pantau, apalagi dia anak Surabaya dan hasil binaan klub sepak bola asal Surabaya (SSB Rungkut FC)," lanjut Candra. 

Radar pemandu bakat Persebaya sejak lama sudah memantau Supriadi. Asisten pelatih Bejo Sugiantoro bahkan pernah berbincang dengan pemain sayap berkaki cepat ini, tapi dia mengatakan masih ingin fokus pada sekolahnya. 

Baca Juga

Ketika lulus SMP, barulah Supriadi mulai fokus menggeluti karier sepak bola ini. Langkah Persebaya mengkontrak Supriadi mendapatkan respons positif dari Bonek yang bisa diketahui dalam perkenalan di acara launching tim pada Sabtu (11/5/19) kemarin.

Meskipun tidak secara langsung, melainkan melalui tayangan video, Bonek langsung menyambutnya dengan tepuk tangan meriah dan sorakan usai mendengar suara Supri. Hal ini menandakan bahwa mereka sangat antusias menyaksikan aksi sang pemain bareng Persebaya di Liga 1 2019.

Geledah Stadion Tugu Bareng Pentolan NJ Mania

Ikuti Terus Perkembangan Sepak bola Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

InggrisPersebaya SurabayaBonekLiga IndonesiaMochammad SupriadiGaruda SelectBola IndonesiaShopee Liga 1

Berita Terkini