x

Copa America 2019: Setelah 'Musibah' Neymar, Brazil Tak Diperkuat Gelandang Barcelona?

Senin, 10 Juni 2019 11:16 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Timnas Brazil terancam tak diperkuat gelandang Barcelona, Arthur Melo, di Copa America 2019.

INDOSPORT.COM – Usai dipastikan absennya Neymar di ajang Copa America 2019, Timnas Brasil terancam tak diperkuat gelandang Barcelona, Arthur Melo. Nama terakhir ini ditarik keluar setelah menerima tekel horor dalam laga uji coba kontra Honduras di Estadio Beira-Rio, Brasil, pada Senin (10/6/19).

Dilansir dari situs sepak bola AS, Arthur menerima tekel dua kaki dari Romell Quioto di tengah lapangan pada menit ke-29. Tekel yang terlambat dengan posisi kaki yang cukup tinggi itu membuat sang penyerang Honduras langsung diganjar kartu merah.

Arthur Melo kemudian terkapar dan dikelilingi rekan setimnya. Setelah mendapatkan perawatan dari tim medis Selecao selama hampir tiga menit, ia ditarik keluar dan digantikan oleh gelandang Napoli, Allan.

Baca Juga

Pelatih kepala Timnas Brasil, Tite, membutuhkan tindakan cepat untuk memastikan apakah Arthur bisa memperkuat Selecao di Copa America 2019. Pasalnya, kiprah Brasil sebagai tuan rumah di ajang tersebut akan dimulai pada Jumat (14/6/19) kala menjamu Bolivia.

Brasil sendiri berhasil menyudahi perlawanan Honduras dengan skor telak, 7-0. Gol dicetak oleh Gabriel Jesus (2), Thiago Silva, Philippe Coutinho, David Neres, Roberto Firmino, dan Richarlison.

Baca Juga

Tujuh gol Brasil itu menunjukkan bahwa mereka memiliki kedalaman skuat meski tak diperkuat Neymar dan Arthur. Lima pemain di lini serang Selecao, yakni Jesus, Coutinho, Neres, Firmino, dan Richarlison sama-sama menunjukkan ketajamannya.

Lebih dari itu, lini pertahanan Brazil juga tampil solid. Duet bek tengah yang digalang oleh penggawa Paris Saint-Germain, Silva dan Marquinhos, diperkuat oleh kiper juara Liga Champions 2018/19, Alisson Becker.

HondurasNeymarBrasilBarcelonaUji CobaCopa AmericaBola InternasionalArthur MeloSepak BolaCopa America 2019

Berita Terkini